Tahun 2024! KONI dan Perpani Banjarnegara 'Panahan' Siap Gelar Event Nasional Bertajuk Memanah Diatas Awan

31 Desember 2023, 09:33 WIB
Tahun 2024! KONI dan Perpani Banjarnegara 'Panahan' Siap Gelar Event Nasional Bertajuk Memanah Diatas Awan /KONI Banjarnegara

BANJARNEGARAKU.COM - Jumat 29 Desember 2023 sore kemaren, Kantor KONI Kabupatrn Banjarnegara kedatangan tamu, ia yakni salah satu anggota DPRD Banjarnegara dari Fraksi Golkar, Guruh Da Pamuji.

Kedatangannya ke kantor KONI ini bukan masalah sidak atau kunjungan kerja, melainkan Guruh Da Pamuji sebagai ketua Persatuan Panahan Indonesia (Perpani) Banajarnegara.

Guruh hadir sekedar diskusi dengan Ketum KONI Nurohman Ahong, yang didampingi Bendum KONI Faizun Ashar.

Baca Juga: KONI Purworejo Bawa 14 Personil, Study Banding ke KONI Banjarnegara

Obrolan berlangsung akrab, renyah dan penuh canda, Nurohman Ahong mengatakan, KONI menorong Perpani Banjarnegara tahun depan (2024-red) menyelenggarakan event skala Nasional di dataran tinggi Dieng.

Guruh Da Pamuji Ketua Perpani Banjarnegara (kaos hitam) saat diskusi bersama Ketua Umum KONI Banjarnegara Nurohman Ahong KONI Banjarnegara

Menurutnya, ini merupakan suatu hal yang unik dan menarik, dimana para atlet berlomba di suhu 10 drajat celcius seperti di luar negeri.

Harapannya, menjadi efek karambol dengan event tersebut, karena diperkirakan dengan 4 kategori yaitu usia dini, usia pra remaja, usia remaja dan dewasa.

Baca Juga: Cara Menghindari Kebiasaan Membuka Smartphone Setelah Bangun Tidur untuk Menjalani Hari dengan Lebih Fokus dan

"Ada sekitar 3000 atlet dari luar Banjarnegara akan hadir ke Dieng dan selama event 3 hari minimal peserta akan bermalam di Dieng selama 4 hari 3 malam, maka home stay atau penginapan dan oleh oleh akan laku, ekonomi akan bergerak," harap Ahong optimis.

Atlet Panahan Banjarnegara saat melakukan latihan KONI Banjarnegara

Sementara, dikonfirmasi banjarnegaraku.com melalui sambungan telepon, Guruh juga menjelaskan, pihaknya turut mendukung penuh dorongan dari Ketum KONI Nurohman Ahong, dan siap untuk merealisasikan event Nasional tersebut.

"Mumpung waktu masih cukup akan segera menyiapkan segala sesuatu yang perlu disiapkan, terutama atlet-atlet Banjarnegara sendiri, nanti kita update lagi perkembangannya," pungkas Guruh.***

Editor: Dimas D. Pradikta

Sumber: Wawancara

Tags

Terkini

Terpopuler