Cara Unik Polres Banjarnegara Bantu Percepatan Vaksinasi, Berikut Selengkapnya

- 8 April 2022, 09:42 WIB
Polres Banjarnegara menggelar layanan vaksin kepada warga masyarakat yang melintas di sekitar jalan Pemuda Banjarnegara Kamis 7 April 2022
Polres Banjarnegara menggelar layanan vaksin kepada warga masyarakat yang melintas di sekitar jalan Pemuda Banjarnegara Kamis 7 April 2022 /doc. Humas Polres Banjarnegara

BANJARNEGARAKU - Sebagai upaya dan langkah percepatan program vaksinasi, Polres Banjarnegara menggelar layanan vaksin kepada masyarakat yang melintas di jalan Pemuda depan Mapolres Banjarnegara Kamis 7 April 2022.

Kapolres Banjarnegara melalui Kasat Lantas AKP Erwin Chan Siregar mengatakan, pelayanan vaksin untuk pengendara digelar dalam rangka mendukung program Pemerintah.

“Kita memberikan kesempatan kepada masyarakat yang belum di vaksin, untuk mendapatkan vaksin, baik vaksin dosis 1, 2 maupun dosis 3 atau booster,” ungkapnya.

Baca Juga: 12 Ribu Pelanggan PDAM Kabupaten Banyumas Krisi Air Bersih, Begini Selengkapnya

Petugas dilapangan melakukan pengecekan surat vaksin kepada masyarakat dan pengguna jalan yang melintas di depan Mapolres.

Bagi masyarakat yang didapati belum melakukan vaksinasi, diarahkan langsung ke gerai vaksin Polres Banjarnegara untuk dilakukan vaksinasi saat itu juga.

Baca Juga: Marshel Widianto Akui Beli Konten Video Porno Dea OnlyFans

“Banyak masyarakat yang antusias untuk langsung divaksin, namun kami juga tidak memaksa bagi mereka yang belum mau vaksin karena dalam kondisi puasa,” ucapnya.

Dalam kesempatan tersebut, Polres Banjarnegara juga mengajak masyarakat untuk selalu menerapkan protokol kesehatan dan mengingatkan karena Covid-19 masih ada.

Halaman:

Editor: Dimas D. Pradikta


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x