Hari Ketiga Lebaran, Wisata Dieng Banjarnegara Dipadati 16 Ribu Lebih Wisatawan

- 4 Mei 2022, 23:10 WIB
Destinasi wisata Dieng Banjarnegara menjadi promadona tujuan wisatawan dalam libur Lebaran dan Idul Fitri 1443 Hijriah
Destinasi wisata Dieng Banjarnegara menjadi promadona tujuan wisatawan dalam libur Lebaran dan Idul Fitri 1443 Hijriah /doc. Disparbud Banjarnegara

BANJARNEGARAKU – Destinasi wisata Dieng Banjarnegara menjadi primadona bagi masyarakat dan wisatawan yang akan melakukan liburan pada Lebaran Idul Fitri 1443 hijriah.

Hingga Rabu 4 Mei 2022 pengunjung destinasi wisata Dieng Banjarnegara pada Lebaran dan Idul Fitri 1443 Hijriah hari ketiga alami peningkatan sejumlah 5 ribuan wisatawan dari hari sebelumnya.

Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan (Disparbud) Kabupaten Banjarnegara Agung Yusianto saat dikonfirmasi tim banjarnegaraku.com mengatakan, jumlah pengunjung destinasi wisata Dieng Banjarnegara menacapai 16.241 pengunjung, ada kenaikan dibanding hari sebelumnya yang berjumlah 10.832 pengunjung.

Baca Juga: Lebaran Hari Ketiga Serulingmas Zoo Banjarnegara Ramai Diserbu Wisatawan, Jumlah Kunjungan Terus Bertambah

"Hari ketiga lebaran pada Rabu 4 Mei 2022 pengunjung destinasi wisata Dieng Banjarnegara sebanyak 16.241 wisatawan,” katanya.

Lebih jauh dia mengatakan, moment libur Lebaran dan Idul Fitri, berbagai tempat wisata biasanya memang ramai dikunjungi wisatawan.

“Tak hanya wisatawan lokal, namun banyak yang dari luar daerah, mereka ingin mengabadikan momen saat pulang kampung dan waktu saat libur,” lanjutnya.

Baca Juga: Jamaah Aboge Purbalingga Baru Lebaran Hari Ini, Berikut Selengkapnya

Dieng memang sejauh ini masih menjadi tujuan primadona wisata untuk berlibur bersama keluarga sembari menikmati keindahan alam dan berbagai destinasi unggulan lainya di negeri para dewa.

Halaman:

Editor: Dimas D. Pradikta


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x