Gowes Silaturahmi Banjarnegara, Peringati Hari Sepeda dan Hari Lingkungan Hidup, Gelar Aksi Sejuta Sepeda

- 6 Juni 2022, 09:55 WIB
Gerakan gowes silahturahmi Banjarnegara bersepeda, digelar pada Minggu, 5 Juni 2022 start dari lapangan BLK Klampok
Gerakan gowes silahturahmi Banjarnegara bersepeda, digelar pada Minggu, 5 Juni 2022 start dari lapangan BLK Klampok /Kartono/Banjarnegaraku

 

BANJARNEGARAKU - Gowes silaturahmi Banjarnegara, peringati Hari Sepeda sedunia dan Hari Lingkungan Hidup sedunia, turut menggelar dan memeriahkan aksi Sejuta Sepeda Satu Indonesia.

Ajang gowes silaturahmi ini diadakan dalam rangka memperingati Hari Sepeda sedunia yang diperingati setiap tanggal 3 Juni dan sekaligus dengan peringatan Hari Lingkungan Hidup sedunia pada tanggal 5 Juni.

Gerakan gowes silahturahmi Banjarnegara bersepeda ini digelar pada Minggu, 5 Juni 2022 start dari lapangan BLK Klampok, Banjarnegara, Jawa Tengah.

Baca Juga: Penting! Pengelolaan Dana BOS Harus Sesuai Aturan, Berikut Selengkapnya

Goweser kompak malakukan aksi bersih-bersih sampah sebelum gowes keliling wilayah kecamatan Purwareja Klampok.

"Aksi sejuta sepeda merupakan agenda serentak yang di adakan di seluruh wilayah Indonesia" terang Galuh salah satu panitia kegiatan.

Sementara Kartono, salah satu peserta aksi saat dikonfirmasi banjarnegaraku.com, dirinya dalam kegiatan tersebut juga merasa senang karena bisa ikut bergabung mensukseskan aksi sejuta sepeda satu Indonesia.

Baca Juga: Sedulur Papat Limo Pancer, Kakang Kawah Adi Ari-ari, Memahami Makna Asal Usul Manusia, Berikut Selengkapnya

"Tidak hanya saya pribadi namun keluarga besar gowes Banjarnegara juga turut senang, bisa mensukseskan aksi sejuta sepeda satu Indonesia," ungkapnya.

Halaman:

Editor: Dimas D. Pradikta


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x