Kajian Ahad Wage Pimpinan Ranting Muhammadiyah Balun Wanayasa Banjarnegara: Kedahsyatan dan Keajaiban Sedekah

- 20 November 2023, 20:41 WIB
Kajian ahad wage PRM Desa Balun Wanayasa Banjarnegara
Kajian ahad wage PRM Desa Balun Wanayasa Banjarnegara /

Pengajian Ahad Wage ini dihadiri oleh narasumber Ustadz Dr. Ibnu Soleh, MA, MPI, LC., Anggota Majelis Tarjih dan Tajdid Pengurus Wilayah Jawa Tengah. Dalam pengajiannya, Ustadz Ibnu Soleh mengucapkan terima kasih kepada Banser NU dan Kokam yang menjaga keamanan acara.

Baca Juga: Presiden RI: Mungkin Masih Ditampung! Ini Desakan Jokowi Soal Gaza Tak Ada Tanggapan dari Joe Biden...

Kedahsyatan dan Keajaiban Sedekah

Kajian Ahad Wage PRM Desa Balun Wanayasa
Kajian Ahad Wage PRM Desa Balun Wanayasa

Materi pengajian menyentuh tentang "Kedahsyatan dan Keajaiban Sedekah". Ustadz Ibnu Soleh membagikan resep kebahagiaan yang melibatkan syukur, kedermawanan, khusnudzan kepada Allah, menjalankan ibadah, taubat, bergaul dengan orang sholeh, mencari rezeki halal, dan menyayangi sesama tulus ikhlas.

Pengajian dihadiri oleh lebih dari 3000 peserta dari warga Muhammadiyah Desa Balun dan sekitarnya. Mereka antusias mendengarkan materi yang disampaikan dan berharap dapat menerapkan resep kebahagiaan dalam kehidupan mereka.

Pengajian Ahad Wage merupakan agenda rutin PRM Pimpinan Ranting Muhammadiyah di Kecamatan Wanayasa. Tujuannya adalah meningkatkan pemahaman dan pengamalan ajaran Islam serta menjaga tali silaturahim di kalangan warga Muhammadiyah Wanayasa.

Peresmian Gedung

Peresmian gedung baru PRM Desa Balun
Peresmian gedung baru PRM Desa Balun

Selain itu, dalam acara tersebut, Slamet Riyadi Ketua PRM Balun lama juga menyampaikan peresmian Gedung Baru Muhammadiyah Desa Balun.

Pembangunan gedung ini diharapkan dapat meningkatkan pelayanan kepada warga Muhammadiyah Balun dan masyarakat Desa Balun pada umumnya. Slamet mengungkapkan bahwa gedung ini akan dilengkapi dengan fasilitas yang memadai setelah resmi beroperasi.

Yusuf Vira Jati, Sekretaris baru, menambahkan harapannya bahwa gedung ini akan menjadi sarana efektif untuk kegiatan pendidikan, penelitian, dan pengabdian kepada masyarakat. Program pemberdayaan masyarakat akan menjadi fokus utama kepengurusan periode 2023-2028 melalui Lembaga Lazismu Balun.

Halaman:

Editor: Dimas D. Pradikta


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah