Menang Satu Putaran, Prabowo Gibran Rebut Kota Semarang

- 19 Desember 2023, 13:13 WIB
Ketua Tim Kampanye Daerah (TKD) Prabowo-Gibran Jawa Tengah, Kukrit Suryo Wicaksono dan caleg Golkar Dapil 1 Jawa Tengah Dr James Santoso MBsys yang akrab dipanggil Koh James (paling kanan) membakar semangat kader partai pengusung pada konsolidasi TKD Kota Semarang, Senin, 18 Desember 2023
Ketua Tim Kampanye Daerah (TKD) Prabowo-Gibran Jawa Tengah, Kukrit Suryo Wicaksono dan caleg Golkar Dapil 1 Jawa Tengah Dr James Santoso MBsys yang akrab dipanggil Koh James (paling kanan) membakar semangat kader partai pengusung pada konsolidasi TKD Kota Semarang, Senin, 18 Desember 2023 /

Hal itu melihat kondisi partai politik (parpol) ada 19 kursi legislatif di ibu Kota Jawa Tengah hasil Pemilu 2019.

Selain keberadaan anggota legislatif dan caleg dari partai pengusung, menurut Joko, yang saat ini efek Presiden RI, Joko Widodo, memiliki dampak sangat luar biasa di Semarang.

"Ketika kita lihat surveinya bahwa orang yang mencintai Jokowi 92 persen."

"Kita lihat, kita tinggal mengkampanyekan bahwa Prabowo-Gibran yang akan melanjutkan program Jokowi ke depan," jelas Joko.

Baca Juga: Menurunkan Kolesterol dengan Nanas: Tips Sehat untuk Bersiap Menghadapi Makanan Festif Natal dan Tahun Baru

Seluruh tim Koalisi Indonesia Maju, lanjut dia, sepakat menggerakan struktur di partai masing-masing.

Seluruh calon legislatif Koalisi Indonesia Maju di Semarang memastikan memberikan dukungan Prabowo Gibran.

Joko memastikan semua titik kosong, akan ada relawan maupun parpol di Koalisi Indonesia Maju untuk memenangkan Prabowo-Gibran satu putaran.

"Prabowo Gibran akan mendapatkan suara parpol dari teman-teman Indonesia maju," tandas Joko.***

Halaman:

Editor: Ali A

Sumber: suaramerdeka.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah