Menteri Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Meminta Anak Korban Rudapaksa Tidak Putus Sekolah

- 16 April 2023, 09:41 WIB
Menteri Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Meminta Anak Korban Rudapaksa Tidak Putus Sekolah
Menteri Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Meminta Anak Korban Rudapaksa Tidak Putus Sekolah /Prokopim Banyumas


BANJARNEGARAKU.COM - Menteri Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak RI, I Gusti Ayu Bintang Darmawati atau Bintang Puspayoga berkunjung ke SMP N 3 Kebasen, Kabupaten Banyumas, Sabtu 15 April 2023 sore.

 

Ia meminta anak yang menjadi korban kekerasan seksual hingga mengalami kehamilan tidak boleh putus sekolah.

"Anak tidak boleh mengalami stigma. Jangan sampai anak yang menjadi korban masa depannya hilang. Karena mereka punya cita-cita yang harus kita penuhi," katanya.

Baca Juga: Libur Pekan Lebaran 2023, Pengelola Serulingmas Zoo Prediksi Ada Kenaikan Jumlah Kunjungan dari Tahun Lalu

Pada kesempatan kunjungan ini Menteri PPPA menghadiri penandatanganan pakta integritas pencegahan perkawinan anak dan dialog 'Disiplin Disiplin Positif' di Satuan Pendidikan Banyumas.

"Ini sudah ada praktik baik dari sekolah. Di mana anak 12 tahun yang jadi korban hingga hamil di Kabupaten Sidoarjo. Anak ini tetap bisa belajar lewat daring. Nah ini makanya Pak Bupati sudah setuju juga, di sini ada kasus anak yang menjadi korban, tapi harus keluar dari sekolah" ujarnya.

Meski begitu tetap harus memenuhi kemauan korban. Apakah berkenan melanjutkan di sekolah yang lama atau meminta pindah sekolah agar lebih nyaman.

Halaman:

Editor: Dimas D. Pradikta


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x