Festival Anak Sholeh Indonesia, Wujudkan Generasi Tangguh Ini Kata Bupati Tiwi....

- 16 Oktober 2023, 08:08 WIB
Festival Anak Sholeh Indonesia, Wujudkan Generasi Tangguh Ini Kata Bupati Tiwi....
Festival Anak Sholeh Indonesia, Wujudkan Generasi Tangguh Ini Kata Bupati Tiwi.... /Dian Sulistiono/

BANJARNEGARAKU.COM - Kegiatan Festival Anak Sholeh Indonesia (FASI) ke XII Tingkat Kabupaten Purbalingga, dibuka secara resmi oleh Bupati Purbalingga Dyah Hayuning Pratiwi. Bupati Tiwi berharap dari kegiatan ini tercetak generasi muda penerus bangsa yang tangguh dalam menghadapi tantangan zaman serta bisa berkontribusi pada pembangunan.

“Semoga para santriwan/santriwati menjadi generasi muda yang insani, qurani, berakhlakul karimah sesuai dengan visi misi Purbalingga. Generasi muda yang tangguh di era digitalisasi serta bisa berkontribusi pada pembangunan Purbalingga,” kata Bupati Tiwi di Pendopo Cahyana, Minggu 15 Oktober 2023.

Baca Juga: Jadwal Sholawat Bareng Gus Zakki, Senin 16 Oktober 2023, di Penanggungan Wanayasa Banjarnegara

Bupati Tiwi menyebut, di tengah revolusi industri 4.0, generasi muda dihadapkan oleh beragam tantangan terkait degradasi moral. Seperti maraknya budaya seks bebas yang mengakibatkan banyak anak melakukan pernikahan dini. Kemudian penggunaan obat-obatan terlarang dan minuman keras. Serta masuknya paham radikalisme di tengah anak-anak melalui media sosial.

“Sebagai orangtua kita harus mampu membentengi anak-anak agar tidak terjerumus hal-hal negatif. Kita punya tanggung jawab yang besar untuk membimbing dan mendampingi anak-anak kita,” ucap bupati.

Bupati Tiwi menegaskan bekal ilmu agama sangat penting dalam membentengi anak dari pengaruh lingkungan yang negatif. Anak-anak dan generasi muda, kata bupati, adalah aset bangsa yang nantinya akan melanjutkan tongkat estafet kepemimpinan.

Baca Juga: Truk Trailer dan Sopirnya Dianggap 'Sampah', Apa Jadinya Negeri Ini Tanpa 'Sampah' Itu?

“Terima kasih kepada ustaz dan ustazah yang telah memberikan pengajaran agama kepada generasi-generasi muda kita,” ujar Bupati Tiwi.

Bupati Tiwi Mengapresiasi Badko LPQ Purbalingga

Halaman:

Editor: Dimas D. Pradikta

Sumber: Prokopim Purbalingga


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x