Uji Publik Komisi Informasi, Bupati Tiwi Paparkan Inovasi Digital Pelayanan Publik

- 6 Desember 2023, 21:41 WIB
Uji Publik Komisi Informasi, Bupati Tiwi Paparkan Inovasi Digital Pelayanan Publik./Prokopim Purbalingga
Uji Publik Komisi Informasi, Bupati Tiwi Paparkan Inovasi Digital Pelayanan Publik./Prokopim Purbalingga /Dian Sulistiono/

BANJARNEGARAKU.COM - Bupati Purbalingga Dyah Hayuning Pratiwi melakukan presentasi Uji Publik dalam Monitoring dan Evaluasi Komisi Informasi Provinsi Jawa Tengah. Presentasi ini dalam rangka mengetahui sejauh mana keterbukaan informasi publik dari badan publik dalam hal ini Pemkab Purbalingga.

"Kaitan dengan keterbukaan informasi publik memang sudah menjadi bagian dari komitmen kami karena bagian dari Misi Bupati yang Pertama, yaitu Menyelenggarakan pemerintahan yang professional, efektif, inovatif, bersih, akuntabel dan demokratis, sehingga mampu meberikan pelayanan secara prima kepada masyarakat," kata Bupati Tiwi dalam presentasi yang bertempat di Universitas Semarang (USM), Rabu 6 Desember 2023.

Baca Juga: Kolaborasi Pemerintah Kabupaten Kebumen Dengan PDM dan PDA, Adakan SIP-Mu 2023

Pada kesempatan ini, Bupati memamerkan sejumlah inovasi digitalisasi keterbukaan inovasi publik yang bisa dimanfaatkan masyarakat Purbalingga. Pertama, aplikasi Matur Bupati.

"Matur Bupati ini merupakan layanan aduan/masukan masyarakat kepada pemerintah untuk bisa direspon dan ditindaklanjuti. Hingga akhir tahun 2023 ini sudah ada 3469 aduan," katanya.

Selain itu Pemkab Purbalingga juga memiliki aplikasi Purbalingga Memikat. Aplikasi yang berbasis website ini akan mempermudah wisatawan untuk memilih destinasi wisata, penginapan sampai dengan kuliner yang ada di Purbalingga.

Baca Juga: Mantap! Kabupaten Banyumas Jadi Satu-satunya Kabupaten Peraih SAKIP Nilai A di Jateng

"Purbalingga ini mendapat apresiasi dari para pegiat wisata karena alhamdulillah kunjungan wisata jadi cukup ramai, artinya ini juga memudahkan masyarakat," katanya.

Halaman:

Editor: Dian Sulistiono

Sumber: Prokopim Purbalingga


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x