Kecelakaan Beruntun di Wonosobo, Telan 6 Korban Jiwa, Diduga Bus Mercedes Benz Alami Rem Blong

10 September 2022, 23:07 WIB
Kecelakaan maut di Wonosobo tewaskan 6 orang. /Antara/ Anis Efizudin


BANJARNEGARAKU.COM - Kecelakaan beruntun kembali terjadi, kali ini di Wonosobo, Jawa Tengah, telan 6 korban jiwa, diduga Bus Mercedes Benz alami rem blong.

Kecelakaan lalu lintas yang terjadi pada Sabtu, 10 September 2022 dini hari tersebut merenggut nyawa masyarakat, dugaan awal karena Bus Mercedes Benz alami rem blong.

Sebuah bus pariwisata berjenis Mercedes Benz diduga alami rem blong saat melaju di jalur Simpang Tiga Kertek pada Sabtu, 10 September 2022 dini hari.

Baca Juga: GP Ansor Banjarnegara Gelar Kemah Bhakti, Pj Bupati: Tingkatkan Solidaritas, Kekompakan dan Kebersamaan

Tak tanggung-tanggung, tragedi nahas ini melibatkan lima mobil sekaligus di antaranya bus berjenis Mercedes Benz, dua mobil pickup jenis Mitsubishi L300, Toyota Kijang Innova, dan Nissan Livina.

Berdasarkan keterangan dari Kapolres Wonosobo, AKBP Eko Novan Prasetyo, korban di antaranya merupakan rombongan wisatawan yang hendak pergi ke Dieng.

Ada pun bus pariwisata yang diduga menjadi pemicu awal terjadinya tabrakan beruntun itu membawa 39 orang di dalamnya.

Bus pariwisata ini dikabarkan melaju dari arah Parakan menuju Wonosobo.

Baca Juga: Tasdi, Mantan Bupati Purbalingga Bebas Bersyarat! Simak Selengkapnya

Setibanya di lokasi kejadian, rem diduga blong hingga akhirnya kendaraan besar itu menabrak mobil pickup di depannya.

Tak henti di situ, bus terus melaju dengan kecepatan kencang kurang lebih 2 km ke depan kemudian membentur minibus lain yang terparkir di jalan.

"Kemudian mobil tersebut masih melaju kurang lebih 2 Km dan membentur Toyota Kijang Innova, Nissan Livinan yang terparkir dipinggir jalan, lalu kemudian menabrak tugu perempatan kertek serta mobil Mitsubishi L300 lainnya," kata Kapolres Wonosobo.

Akibat peistiwa ini, 6 orang dinyatakan tewas, satu korban alami luka berat, dan satu orang luka ringan.

Selain menelan korban jiwa, kecelakaan juga ditaksir menimbulkan kerugian materil hingga puluhan juta rupiah.

Baca Juga: Bawa Alat Masak, Emak-emak! Kader PKS Banjarnegara Gelar Aksi Tolak Kenaikan Harga BBM Bersubsidi

"Selain itu, Kerugian materil juga ditaksir mencapai 50 juta rupiah," tuturnya.

Saat ini petugas dilaporkan masih melakukan penyelidikan untuk mengetahui penyebab pasti kecelakaan.

“Petugas di lapangan masih melakukan olah TKP untuk mengetahui penyebab kecelakaan,” tutur Eko.

Selain itu, polisi juga terus berupaya melakukan pendataan terhadap identitas korban.

Dslaimer: artikel ini sebelumnya tayang di Pikiran-Rakyat.com dengan judul Tabrakan Beruntun di Wonosobo, Kecelakaan Bus Mercedes Benz Telan 6 Korban Jiwa.***

Editor: Dimas D. Pradikta

Sumber: Pikiran Rakyat

Tags

Terkini

Terpopuler