Mudik Gratis Kemenhub 2024, Inilah Syarat yang Wajib Disiapkan, Berikut Jadwal Pendaftarannya....

2 Maret 2024, 23:30 WIB
Ilustrasi Mudik Gratis 2024. Mudik Gratis Kemenhub 2024, Inilah Syarat yang Wajib Disiapkan, Berikut Jadwal Pendaftarannya.... /kominfo.jatimprov.go.id

BANJARNEGARAKU.COM - Meski bulan Ramadhan belum tiba dan Lebaran 2024 pun masih jauh, namun Kementerian Perhubungan (Kemenhub) telah menyediakan armada dan menyiapkan program mudik gratis 2024 menuju Hari Raya Idul Fitri 2024.

Sebagai bekal informasinya, bahwa untuk program mudik gratis dari Kemenhub ini sudah mulai dibuka sejak Jumat, 1 Maret 2024.

Baca Juga: Jangan Lewatkan! Mudik Gratis Motis 2024 Dibuka, Ada Destinasi Tujuan dan Catat Tanggal Pendaftarannya Disini

Dikutip banjarnegaraku.com dari Pikiran-Rakyat.com, Program mudik gratis 2024 dari Kemenhub ini dimaksudkan untuk mengurangi potensi kecelakaan pemudik di jalan raya. Potensi bahaya mudik menggunakan sepeda motor menjelang lebaran juga sangat tinggi.

Demi keselamatan para pemudik untuk tahun 2024 ini, para pemudik bisa memilih program mudik gratis 2024 dari Kemenhub melalui berbagai jalur. Program mudik dilakukan melalui jalur darat, air, dan kereta api.

Simak jadwal lengkap pendaftaran mudik gratis 2024 yang diselenggarakan Kemenhub. Catat tanggal keberangkatan arus mudik dan arus baliknya.

Baca Juga: Tingkatkan Saldo DANA melalui Survey Online, Inilah Rekomendasi 5 Aplikasi Terbaik Saat Ini

Mudik Gratis 2024

- Jalur Darat

Mudik gratis 2024 Kemenhub melalui jalur darat bertajuk Mudik Gratis Sepeda Motor dengan Bus dan Truk. Kemenhub menyediakan 722 unit bus untuk arus mudik dan arus balik, dengan kuota 30.088 penumpang.

Kemenhub juga menyediakan 30 unit truk untuk arus mudik dan arus balik. 30 unit truk tersebut bisa diisi oleh 900 unit sepda motor.

a. Jadwal pendaftaran: 5 Maret – 3 April 2024

b. Jadwal keberangkatan arus mudik: 5 April – 7 April 2024

c. Jadwal keberangkatan arus balik: 14 dan 15 April 2024

Baca Juga: Wooow! Pembelian Tiket Kereta Api Tambahan Lebaran 2024 Ludes Terjual, Ini Informasi Selengkapnya....

- Jalur Laut

Ditjen Perhubungan Laut Kemenhub mengadakan program mudik gratis bertajuk ‘Mudik Gratis Sepeda Motor dengan Kapal Laut. Kemenhub menyediakan kuota untuk 9.800 penumpang dan 4.800 unit sepeda motor.

a. Jadwal pendaftaran: 3-17 April 2024

- Jalur Kereta Api

Ditjen Perkeretaapian menggelar mudik gratis 2024 bertajuk ‘Mudik Gratis Sepeda Motor dengan Kereta Api’. Kemenhub menyediakan kuota untuk 28.196 penumpang dan 12.180 unit sepeda motor.

Baca Juga: Lakukan 5 Tindakan Sederhana yang Disukai Malaikat Ini, Mbah Moen: Itu Sebagai Cara Membuat Rezeki Lancar

a. Jadwal pendafataran mudik: 4 Maret – 18 April 2024

b. Jadwal keberangkatan arus mudik: 2 – 8 April 2024

c. Jadwal keberangkatan arus balik: 13 – 19 April 2024

- Syarat

a. KTP atau KIA

b. KK (khusus pendaftar sekeluarga)

c. Bukti pekerjaan di Jakarta (berupa foto)

Sementara itu, Juru Bicara Kementerian Perhubungan Adita Irawati mengungkapkan bahwa sebaiknya pemudik tidak melakukan perjalanan jauh menggunakan sepeda motor. Apalagi saat momen Ramadahan 2024 menjelang Idul Fitri 2024.

Baca Juga: Tingkatkan Kecerdasan Anak hingga 10 Kali Lipat, Begini Metode Terbaru dari Ustaz Adi Hidayat

“Kami tidak bosan-bosannya juga mengimbau masyarakat agar seyogyanya tidak melakukan perjalanan jauh menggunakan sepeda motor karena berpotensi tinggi terjadi kecelakaan,” ujar Adita.

“Kami berharap masyarakat mudik menggunakan angkutan umum atau memanfaatkan program mudik gratis ini,” katanya menambahkan.

Sebagai bahan pertimbangan untuk para pemudik, selain dari Kemenhub, sejumlah perusahaan BUMN dan perusahaan swasta juga mengadakan program mudik gratis 2024. Sehingga pemudik bisa mendapatkan kuota untuk bisa mengamankan perjalanan pulang ke kampung halaman.

Baca Juga: Rahasia Kelancaran Rezeki Hingga 7 Generasi Gus Baha, Apa Saja?

Demikianlah informasi tentang jadwal pendaftaran Mudik Gratis Kemenhub 2024, beserta syarat yang wajib disiapkan. Semoga bermanfaat.***

DISCLAIMER: Sebagian dari artikel ini sudah tayang di Pikiran-Rakyat.com pada 2 Maret 2024, dengan judul: Jadwal Pendaftaran Mudik Gratis Kemenhub 2024, Ini Syarat yang Harus Disiapkan.

 

 

Editor: Dian Sulistiono

Sumber: Pikiran-Rakyat.com

Tags

Terkini

Terpopuler