Hari Ini One Way Arus Balik Akan Mulai Dibuka Jam 14.00 WIB, Berikut Jadwal Rekayasa Lalu Lintas di Jalan Tol

- 24 April 2023, 11:51 WIB
Ilustrasi: Hari Ini One Way Arus Balik Akan Mulai Dibuka Jam 14.00 WIB, Berikut Jadwal Rekayasa Lalu Lintas di Jalan Tol Selengkapnya
Ilustrasi: Hari Ini One Way Arus Balik Akan Mulai Dibuka Jam 14.00 WIB, Berikut Jadwal Rekayasa Lalu Lintas di Jalan Tol Selengkapnya /Doc Jasa Marga

Baca Juga: Bupati Banyumas Gelar Open House di Pendopo Si Panji

“Mengingat pada arus mudik kemarin juga telah diberlakukan sejumlah rekayasa lalu lintas, untuk memastikan kelancaraan arus lalu lintas pada arus balik nanti, kami terus menjalin koordinasi dengan pihak Kepolisian, Kementerian Perhubungan, Kementerian PUPR, Kemenko PMK dalam pemantauan indikator volume lalu lintas jalan tol melalui _traffic counting_ yang menjadi rekomendasi pemberlakuan skenario rekayasa lalu lintas yang diperlukan,” ujar Lisye.

Pastikan kecukupan saldo e-toll untuk menghindari antrean di gerbang tol. Saat memasuki GT Cikampek Utama, Jasa Marga mengimbau pengguna jalan untuk mematuhi rambu dan arahan petugas karena gangguan sekecil apapun yang terjadi akan berdampak pada arus lalu lintas yang ada dan mengakibatkan antrean kendaraan.

Jasa Marga siap mendukung rekayasa lalu lintas yang dijadwalkan akan diberlakukan di sejumlah Jalan Tol Jasa Marga Group.

Baca Juga: Tradisi Turun-temurun Prosesi Jamasan Pusaka Kalitanjung Digelar 1 Syawal Aboge

Jadwal pelaksanaan rekayasa lalu lintas ini berdasarkan Surat Keputusan Bersama Direktur Jenderal Perhubungan Darat Kementerian Perhubungan, Kakorlantas Polri dan Direktur Jenderal Bina Marga Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat tanggal 5 April 2023 tentang Pengaturan Lalu Lintas Jalan Serta Penyeberangan Selama Arus Mudik dan Arus Balik Angkutan Lebaran Tahun 2023/1444 H,

dengan rincian jadwal arus balik sebagai berikut yang realisasi pelaksanaannya disesuaikan dengan situasi dan kondisi di lapangan sesuai diskresi Kepolisian:

ONE WAY ARUS BALIK - PERIODE 1

Km 414 (GT Kalikangkung Jalan Tol Batang-Semarang)-Km 70 (GT Cikampek Utama Jalan Tol Jakarta-Cikampek)

Halaman:

Editor: Dimas D. Pradikta

Sumber: Jasa Marga


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x