Pelaku Tewas, Update Penembakan Kantor MUI Pusat, Beredar Ada Surat Diduga dari Pelaku

- 2 Mei 2023, 15:00 WIB
Pelaku penembakan di Kantor MUI ditangkap. Pelaku Tewas, Update Penembakan Kantor MUI Pusat, Beredar Ada Surat Diduga dari Pelaku
Pelaku penembakan di Kantor MUI ditangkap. Pelaku Tewas, Update Penembakan Kantor MUI Pusat, Beredar Ada Surat Diduga dari Pelaku /Tangkapan Layar/

“Terjadi penembakan di Kantor Majelis Ulama Indonesia Jakarta oleh orang tak dikenal. Beberapa orang terluka dan dibawa ke rumah sakit,” kata akun Twitter tersebut pada Selasa 2 Mei 2023.

Baca Juga: Respon Cepat BPBD Banjarnegara Bersama Dinas Sosial dan PMI Bantu Korban Kebakaran, Ini yang Disalurkan

Merespons kabar tersebut, Kasat Reskrim Polres Metro Jakarta Pusat, AKBP Hady Saputra Siagian, segera mendatangi tempat kejadian perkara (TKP).

“Kita lagi cek TKP,” ujar AKBP Hady Saputra.

Beredar surat diduga milik pelaku penembakan, ungkap ‘sumpah yang kedua’

Surat diduga dari pelaku penembakan beredar di media sosial. Surat atas nama Mustofa NR itu mengungkap permohonan kepada Kapolda Metro Jaya agar mempertemukannya dengan Ketua MUI.

Baca Juga: Head to head Timnas U-22 Indonesia Vs Myanmar, Harusnya Menang dengan Mudah Garuda Muda

"Kepada Bapak pimpinan Kapolda Metro Jaya yang terhormat, setelah saya membawa pisau ke kantor Bapak, tetap saya tidak mendapatkan hak saya yaitu keadilan, juga Bapak tidak mempertemukan saya dengan ketua MUI Republik Indonesia," kata Mustofa NR dalam surat yang diterima Pikiran-Rakyat.com pada Selasa, 2 Mei 2023.

"Saya mohon kepada Bapak selaku penegak hukum, supaya saya dipenjarakan seumur hidup/tembak mati," ujarnya menambahkan.

Surat itu juga mengungkap ancaman menembak dengan senjata api terhadap pejabat di Indonesia jika keinginannya tak dipenuhi.

Halaman:

Editor: Dimas D. Pradikta

Sumber: Pikiran-Rakyat.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x