Investor Diprediksi Beralih ke Aset 'Safe-Haven', Pasar Keuangan Merespons Gejolak Politik di Rusia

- 26 Juni 2023, 09:22 WIB
Ilustrasi emas, salah satu aset safe hevan.
Ilustrasi emas, salah satu aset safe hevan. /

BANJARNEGARAKU.COM - Pasar keunagan Asia, bahkan global pada Senin 26 Juni 2023 dimulai dengan penggerak ekonomi cukup ringan terkait kebijakan dan keputusan perusahaan-perusahaan regional.

Namun, ada kekhawatiran bagaimana investor bereaksi terhadap peristiwa luar biasa di Rusia, yakni aksi pemberontakan tentara bayaran Wagner yang dipimpin Yevgeny Prigozhin selama akhir pekan lalu.

 

Saat ini aksi pemberontakan tentara bayaran Rusia di Moskow itu tengah gencatan senjata, namun tidak ada yang dapat memastikan aksi pemberontakan itu telah berakhir.

Baca Juga: Presiden Jokowi Dorong Generasi Muda Tampilkan Bakat Emas seperti Putri Ariani

Dilansir Banjarnegaraku.com dari Reuters, Senin 26 Juni 2023, kolumnis pasar keuangan Jamie McGeever menyampaikan tinjauan pasar keuangan Asia, bahkan global atas respons dari gejolak politik di Rusia.

Tidak jelas apa dampak langsung dari kekacauan akibat aksi pemberontakan tentara bayaran di Moskow, yang saat ini sedang gencatan senjata, dan kesepakatan nyata apa yang akan dicapai dengan Presiden Vladimir Putin.

Yang pasti, McGeever memperkirakan mulai Senin 25 Juni 2023 ini para investor mulai berpikir untuk mengindari risiko sebagai dampak gejolak di Rusia yang bisa mempengaruhi pasar global, sehingga mereka akan beralih ke aset 'safe haven' tradisional yang aman seperti emas, Treasuries, yen Jepang atau dolar AS.

Halaman:

Editor: Ali A

Sumber: Reuters


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x