Jelang Pilpres 2024, Selain Lihat Rekam Jejak, Pemilih Harus Gunakan Hati Nurani Saat Pilih Pemimpin...

- 13 Januari 2024, 15:05 WIB
Ilustrasi pemimpin yang baik. Jelang Pilpres 2024, Selain Lihat Rekam Jejak, Pemilih Harus Gunakan Hati Nurani Saat Pilih Pemimpin...
Ilustrasi pemimpin yang baik. Jelang Pilpres 2024, Selain Lihat Rekam Jejak, Pemilih Harus Gunakan Hati Nurani Saat Pilih Pemimpin... /Pexels/Rebrand Cities/

BANJARNEGARAKU.COM - Jelang Pilpres 2024, pada 14 Februari 2024 mendatang, masyarakat sebagai pemilih wajib untuk bisa melihat rekam jejak calon pemimpinnya. Sedangkan, Cawapres nomor urut 3 Mahfud MD meminta masyarakat menggunakan rasionalitas dan hati nurani dalam memilih pemimpin di Pilpres 2024.

Hal itu disampaikannya di atas Kapal Pinisi bersama kader partai pengusung di Pantai Losari, Makassar, Sulawesi Selatan, Jumat, 12 Januari 2024.

Ditambahkan Mahfud MD, pihaknya meminta masyarakat agar tidak salah memilih pemimpin dalam Pilpres 2024. Salah satu hal yang perlu dicermati adalah track record atau rekam jejak pasangan calon.

Baca Juga: Pemilik Akun TikTok Pengancam Tembak Anies Baswedan Ditangkap di Jember

"Saudara sekalian sudah membaca berita tentang visi misi, tentang track record," tutur dia, "lalu tanyakan ke hati nurani, siapa di antara calon-calon ini yang akan saudara pilih."

Wajib Tahu! Cermati Rekam Jejak Pemimpin

Pada Rabu, dalam acara HUT ke-51 PDIP di Sekolah Partai, Lenteng Agung, Jakarta, Megawati Soekarnoputri mengungkapkan hal yang sama. Dia berpesan agar masyarakat tidak terperdaya penampilan.

"Cermati rekam jejaknya, moral, etika, tanggung jawabnya, memahami rakyat," katanya lantang.

Megawati yakin Ganjar Pranowo-Mahfud MD memenuhi kriteria pemimpin yang dibutuhkan rakyat. Bahkan, tak segan mengatakan bahwa keduanya merupakan kesatuan dwitunggal.

Baca Juga: Afrika Selatan Seret Israel ke Mahkamah Internasional, Presiden Ramaphosa Ungkapkan Rasa Bangganya

Halaman:

Editor: Dian Sulistiono

Sumber: Pikiran-Rakyat.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x