Resmi! Piala Kasad Liga Santri 2022 Dimulai, Berikut Selengkapnya

- 21 Juni 2022, 08:33 WIB
Pj Bupati Banjarnegara, Tri Harso Widirahmanto melakukan tendangan pertama dalam pembukaan Piala Kasad Liga Santri 2022 di Stadion Soemitro Kolopaking Banjarnegara pada Senin 20 Juni 2022
Pj Bupati Banjarnegara, Tri Harso Widirahmanto melakukan tendangan pertama dalam pembukaan Piala Kasad Liga Santri 2022 di Stadion Soemitro Kolopaking Banjarnegara pada Senin 20 Juni 2022 /doc. Humas Pemkab Banjarnegara

BANJARNEGARAKU – Bertempat di Stadion Soemitro Kolopaking Banjarnegara, Dandim 0704 Banjarnegara Letkol Inf Dhanang Agus Setiawan SE, M.Si membuka Piala Kasad Liga Santri PSSI Tahun 2022.

Dandim 0704/Banjarnegara membacakan sambutan Kepala Staf Angkatan Darat (Kasad) menyampaikan terima kasih kepda semua pihak atas terselenggaranya kegiatan tersebut.

“Saya berharap semoga rangkaian pertandingan dapat terselenggara dengan baik dan sesuai jadwal yang telah direncanakan,” ujarnya.

Baca Juga: Breg! Tebing Longsor Timpa Rumah Warga di Desa Pekandangan Banjarnegara

Lebih jauh dia menjelaskan, Sepak Bola menjadi salah satu olahraga yang sangat diminati dan digemari oleh hampir semua orang  dari berbagai kalangan usia dan lapisan masyarakat.

Tidak ada jenis olahraga lain yang mendapatkan sambutan paling meriah dari masyarakat di berbagai negara selain Sepak Bola.

“TNI Angkatan Darat menaruh perhatian terhadap sepakbola sebagai salah satu cabang olahraga yang diharapkan mampu mengharumkan nama Indonesia di kancah internasional,” lanjutnya.

Baca Juga: Mantap! PMI Kebumen Bersama Japanese Red Cross Perkuat Mitigasi Bencana Alam, Berikut Selengkapnya

TNI AD bersama PSSI tergugah untuk membanun komitmen bersama demi kemajuan dunia sepak bola tanah air dengan menyelenggarakan Liga Santri yang akan diikuti seluruh santri pondok pesantren yang ada di Indonesia.

Halaman:

Editor: M. Alwan Rifai


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x