Lapak Merdeka Kecamatan Purwareja Klampok Banjarnegara, Dimeriahkan oleh Penampilan Penyanyi dan Drumer Cilik

- 11 Agustus 2023, 22:16 WIB
Malam Pertama Lapak Merdeka Kecamatan Purwareja Klampok Banjarnegara, Dimeriahkan oleh Penampilan Penyanyi dan Drumer Cilik
Malam Pertama Lapak Merdeka Kecamatan Purwareja Klampok Banjarnegara, Dimeriahkan oleh Penampilan Penyanyi dan Drumer Cilik /Dimas/banjarnegaraku.com

BANJARNEGARAKU.COM - Penampilan Maduswara siswi kelas 4 SDN 3 Kemranggon, Susukan, Banjarnegara, membuka acara lapak merdeka di Kecamatan Purwareja Klampok pada Jumat 11 Agustus 2023 malam.

Maduswara membawakan 4 lagu santai yang menghibur para penonton, sembari menikmati suasana malam dan menikmati jahe susu serta aneka makanan yang disajikan di lapak angkringan merdeka.

Dijelaskan, Singgih Hartanto ayah dari Maduswara, Ia mengajarkan putrinya meyanyi sedari kecil, beberapa ajang perlombaan menyanyi turut diikuti untuk melatih mental putrinya, menjadi juara di beberapa ajang perlombaan tingkat Kecamatan, terbaru Maduswara akan mengikuti perlombaan di tingkat Kabupaten.

Baca Juga: Siap Ikuti KFPI 2023 Tingkat Provinsi, Kementrian Agama Banjarnegara Kirim Delegasi Peserta Film Pendek

Penampilan kedua, penonton kembali di manjakan dengan penampilan Titan Band, anak kecil yang jago memainkan drumer, Titan saat ini duduk di bangku kelas 6 SD, Ia sekolah di SD Bina Harapan Purbalingga. Sudah sedari kelas 2 SD, Titan dilatih belajar drumer oleh orang tuannya.

Yaaa. Dua panampilan si kecil ini turut meramaikan lapak merdeka yang digelar di halaman Kecamatan Purwareja Klampok, pada malam pertama 11 Agustus 2023, kegiatan ini akan berlangsung hingga 12 Agustus 2023 besok.

Selain 2 group band, Maduswara dan Titan Band, dengan penampilan penyanyi dan drumer cilik, pada malam pertama lapak merdeka juga turut dimeriahkan oleh penampilan group Gibaz, Rockline, Kluthuk Band, Taplak Band, The Baren's.

Baca Juga: Babad Banyumas Didorong Supaya Jadi Memory Of World UNESCO Seperti I La Galigo

Halaman:

Editor: Dimas D. Pradikta


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x