Olimpiade Olahraga Siswa Nasional 'O2SN' Tingkat Kabupaten Banyumas Diikuti 335 Siswa SD/MI

- 13 Juni 2024, 15:00 WIB
Olimpiade Olahraga Siswa Nasional 'O2SN' Tingkat Kabupaten Banyumas Diikuti 335 Siswa SD/MI
Olimpiade Olahraga Siswa Nasional 'O2SN' Tingkat Kabupaten Banyumas Diikuti 335 Siswa SD/MI /Prokopim Banyumas

BANJARNEGARAKU.COM - Sebanyak 335 siswa SD/MI di Kabupaten Banyumas mengikuti Olimpiade Olahraga Siswa Nasional (O2SN) yang berlangsung mulai Selasa 11 Juni 2024 hingga Rabu 12 Juni 2024 di Komplek GOR Satria Purwokerto dan Kolam Renang Tirta Kembar.

Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Banyumas Joko Wiyono membuka secara resmi kegiatan O2SN, Selasa 11 Juni 2024 di Lapangan Futsal GOR Satria Purwokerto.

Kepada para siswa yang akan mengikuti olimpiade tersebut, Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Banyumas Joko Wiyono berpesan agar para peserta memanfaatkan kesempatan tersebut dengan sebaik-baiknya untuk menggali potensi diri yang ada, bertanding dengan menjunjung tinggi sportifitas, dan rasa kebersamaan.

Baca Juga: Apa Itu GoTagihan? Layanan Bayar Tagihan Bulanan Praktis dan Aman

"Kalian adalah harapan bangsa, kalian adalah putra terbaik yang akan menjunjung tinggi daerah, saya yakin dan percaya kalian adalah orang-orang berkualitas, baik moral maupun intelektual akan akan mampu menghadapi tantangan masa depan yang penuh persaingan" katanya.

Usai upacara pembukaan, Joko Wiyono mengatakan tahun ini agar juara di Banyumas, menjadi juara O2SN di propinsi.

"Kita harus bisa bicara di tingkat provinsi dan nasional, tahun kemarin silat kita juara nasional. Selain itu juga ada lomba unggulan lain seperti karate dan senam. Paling tidak kita masuk 5 besar di tingkat provinsi, paling tidak mereka jadi representasi di cabang masing-masing," katanya

Joko Wiyono menegaskan bahwa Pemerintah Daerah akan memberikan uang pembinaan lebih bagi siapa saja anak yang berhasil mendapat juara di tingkat provinsi dan nasional.

Ia juga berjanji akan mengarak peserta yang mampu menjadi juara nasional.

Halaman:

Editor: Dimas D. Pradikta

Sumber: Prokopim Banyumas


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah