6 Tips bagi Pemula Supaya Gym Efektif, Juga Atasi Rasa Bosan Latihan

- 17 Juni 2023, 15:51 WIB
Karina aespa lagi nge-gym.
Karina aespa lagi nge-gym. //KBIzoom

BANJARNEGARAKU.COM - Perlu ilmu tentang otot untuk mengetahui gerakan efektif yang bisa melatih bagian tertentu. Bagian ini bisa dibantu oleh personal trainer (PT) bersertifikat. PT biasa ada di tempat gym baik dia bekerja di situ maupun tenaga lepas.

Beberapa masalah yang sering dijumpai pemula saat awal-awal gym adalah
1. cedera otot
2. ingin langsung pada angkatan maksimal
3. tidak tahu tujuan gym
4. mulai bosan setelah beberapa kali
5. masalah konsistensi dan ketidakteraturan 
6. menyerah.

Merasakan manfaat dari gym adalah yang melakukan secara optimal. Maka dari itu, agar manfaat dari olahraga tersebut bisa dirasakan secara optimal inilah tips latihan untuk pemula.

1. Lakukan pemanasan dan peregangan.

Sebelum maupun setelah berlatih, pastikan Anda melakukan pemanasan maupun peregangan. Tujuan peregangan otot agar olahraga menjadi lebih maksimal sekaligus mencegah otot- otot tubuh dari cedera.

Baca Juga: GAWAT! Putin Gertak Barat dengan Bom Nuklir di Belarusia, Berkekuatan 3 Kali Bom Atom AS di Hiroshima

Contoh apabila melakukan latihan otot dada maka setelah satu set lakukan gerakan yang bisa meregangkan otot dada. Salah satunya tangan kiri lurus berpegang pada tiang, gerakkan punggung kanan menjauh ke belakang sejauh yang bisa.

2. Mulai secara perlahan dan tingkatkan secara bertahap.

Tubuh yang belum terbiasa melakukan gym akan mudah terasa lelah ketika pertama kali mencobanya. Namun jika sudah secara rutin berlatih, tubuh akan beradaptasi dan menjadi lebih kuat.

Maka bagi para pemula, alangkah baiknya memulai dari porsi latihan ringan kemudian dapat menambah set setiap 3 sampai 4 hari sekali.

Baca Juga: MSI Banjarnegara: Pengakuan PM Mark Rutte Bisa Menghasilkan 4 Miliar Gulden

Contoh apabila minggu ini angkatan bench press dengan berat total 10 kg. Minggu depan bisa ditambah jadi 15 kg. Seminggu kemudian hingga 20 kg dan seterusnya.

3. Tentukan Target

Tips latihan untuk pemula berikutnya adalah menentukan target. Secara tidak langsung, hal ini akan membuat Anda lebih termotivasi karena memiliki tujuan yang jelas ketika berolahraga.

Bagi pemula, target awal yang ditetapkan lebih baik bersifat memungkinkan atau tidak terlalu tinggi. Sehingga, Anda pun tidak segera merasa putus asa ketika target tak terpenuhi.

Baca Juga: PSIS Semarang Akan Gelar Launching Tim untuk Liga 1 2023, Tantang Juara Liga Kamboja

Contoh target efektif, alih alih target squat 120 kg dalam 1 bulan lebih baik dibagi mulai dari target ringan. Bisa mulai dalam bulan pertama akan mengangkat berat 30 kg dan ditambah 30 kg pada bulan berikutnya. Otot juga perlu waktu untuk jadi kuat.

4. Lakukan Variasi

Seringkali seseorang yang jarang berolahraga mudah merasa bosan. Tips workout untuk pemula satu ini bisa membantu mengatasinya.

Lakukanlah variasi dalam latihan gym agar tidak mudah bosan. Latihan bisa dilakukan di tempat sejuk atau di alam dengan pemandangan yang indah sehingga Anda juga lebih nyaman. Bisa juga dengan mengganti musik yang biasa didengar saat latihan.

Baca Juga: Sambut Peringatan Hari Bhayangkara ke-77, Polda Jateng Gelar Berbagai Kegiatan, Ini Selengkapnya

5. Fokus

Saat berlatih pastikan pikiran fokus melakukan gerakan-gerakan workout dengan baik dan benar. Apalagi jika masih pemula, Anda harus memperhatikan setiap gerakan dan menyesuaikan ritme atau hitungan dari latihan tersebut.

Ketika melakukan dumbbell curl rasakan benar otot bisep yang bekerja, bukan otot bahu. Perhatikan benar dalam tiap gerakan.

6. Konsisten

Baca Juga: Kemenag Segera Buka 1000 Beasiswa Santri, Catat Tanggal Pendaftarannya

Olahraga pada dasarnya akan memberikan manfaat secara optimal hanya bila dilakukan secara konsisten dan sungguh-sungguh. Jadwalkan hari dan jam tertentu untuk menjalankan olahraga rutin dan teratur.

Maria Vania Bagikan Momen Romantis Digendong Billy Syahputra Saat Nge Gym Bareng: Apa Pun yang Kamu Minta Aku Siap
Maria Vania Bagikan Momen Romantis Digendong Billy Syahputra Saat Nge Gym Bareng: Apa Pun yang Kamu Minta Aku Siap

Berkomitmenlah melakukan jadwal yang sudah dipilih. Semisal memilih seminggu tiga kali, penuhilah karena itu sudah ditentukan. Ini juga jadi latihan menjadikan diri punya ketekunan.

Baca Juga: Ngeri Tapi Sehat! Berikut Lima Manfaat Nonton Film Horor Bagi Kesehatan, Simak yuuk...

Melakukan 6 tips yang disarankan para trainer gym ini bisa membuat latihan jadi berharga untuk dilakukan dan dijalani.

Efek lain memperkuat mental. Seperti kata pepatah di dalam tubuh yang kuat terdapat jiwa yang sehat. ***

Editor: Ali A

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah