Keren! 6 Juli 2024 Mendatang Bakal Digelar Wonosobo Night Fashion Carnival, Angkat Tema A Magical Journey

- 13 Juni 2024, 15:45 WIB
Keren! 6 Juli 2024 Mendatang Bakal Digelar Wonosobo Night Fashion Carnival, Angkat Tema A Magical Journey
Keren! 6 Juli 2024 Mendatang Bakal Digelar Wonosobo Night Fashion Carnival, Angkat Tema A Magical Journey /Disparbud Wonosobo

BANJARNEGARAKU.COM - WONOSOBO - Dinas Pariwisata dan Kebudayaan (Disparbud) Kabupaten Wonosobo semakin gencar mempersiapkan acara Wonosobo Night Fashion Carnival tahun 2024, yang bakal digelar pada 6 Juli 2024 mendatang.

"Wonosobo Night Fashion Carnival siap digelar 6 Juli 2024 mendatang, WNFC kali ini mengangkat tema A Magical Journey," kata Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kabupaten Wonosobo Agus Wibowo.

Agus menambahkan, pihaknya sebelumnya juga sudah melakukan pelatihan kepada masyarakat Wonosobo yang menggeluti dunia fashion. Bahkan mereka akhirnya terbentuk dalam satu komunitas yang beranggota 60 orang. Mereka telah mempersiapkan diri untuk meramaikan ajang yang akan berlangsung pada 6 Juli mendatang.

Baca Juga: Milad ke-59 UMP, Balon Udara Wonosobo Hiasi Langit Purwokerto

"Kita juga telah menggelar sosialisasi dan launching icon costume Wonosobo Night Fashion Carnival 2024 di Pendopo Kabupaten Wonosobo pada 6 Juni 2024 lalu, kemudian dilanjutkan promosi Icon Costume WNFC di area Alun-alun Wonosobo, Taman Kartini dan Taman Ainun Habibie," jelas Agus.

Kepala Disparbud Wonosobo, Agus Wibowo menyampaikan tahun ini ada beberapa perbedaan dari WNFC tahun sebelumnya. Mulai dari rute yang akan dilewati oleh peserta akan lebih panjang sehingga Ia berharap akan menyedot semakin banyak penonton.

"Rencananya peserta akan berangkat dari Pendopo Bupati menuju ke selatan melewati Jalan A Yani, kemudian sampai di Pasar Induk belok ke Jalan Pasar II sekaligus melewati Night Market ke barat masuk Jalan Resimen ke utara melalui Jl. P. Diponegoro dan masuk kembali ke Pendopo Bupati melewati gerbang barat," tambahnya.

Baca Juga: Olimpiade Olahraga Siswa Nasional 'O2SN' Tingkat Kabupaten Banyumas Diikuti 335 Siswa SD/MI

Selain itu acara tahunan WNFC ini juga nantinya akan semakin meriah karena pada acara tersebut juga ada malam grand final pemilihan Mas Mbak Duta Wisata Wonosobo.

Halaman:

Editor: Dimas D. Pradikta

Sumber: Disparbud Wonosobo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah