Ini Sosok Bupati Bandung Dadang Supriatna, Pekerja Keras yang Pernah Dimodali Hanya 7.000 Batu Bata

9 Maret 2022, 17:07 WIB
Dadang Supriatna ingin fokus rampungkan infrastruktur Kabupaten Bandung selama 2 periode sebelum ke Jabar 1. /PRMN/

BANJARNEGARAKU - Ini sosok Bupati Bandung Dadang Supriatna. Dikenal sebagai pekerja keras.

Saat muda giat bekerja, hingga sukses seperti ini kisahnya pernah dimodali 7.000 batu bata untuk usaha.

Ternyata hidupnya penuh iku, wajar jika kini sukses menduduki jabatan yang prestisius.

Baca Juga: Ada Prediksi Perayaan Idul Fitri Mendatang Aman dari Omicron

Ada kisah inspiratif dari perjalanan sang Bupati ini.

Melalui program klarifikasi dari Pikiran Rakyat Media Network (PRMN) yang diikuti ratusan media di bawah manajemen PRMN, Dadang Supriatna bercerita masa kecilnya hingga menjadi Bupati Bandung.

Saat duduk di bangku sekolah kejujuran (STM), Dadang Supriatna dibekali modal 7.000 bata merah untuk dikelola atau jadi usaha yang dilakoninya saat itu.

Baca Juga: Menteri Perdagangan Terkejut, Temukan Harga Minyak Goreng Tak Sesuai Aturan

Dari 7.000 bata merah, lanjut Dadang Supriatna, hasil penjualan dikurangi modal usaha, sisanya baru dibagi dua dengan kakaknya

Dari rutinitas tersebut, Dadang Supriatna mulai terbiasa mengatur waktu dengan skema mulai pukul 05.00 Ia membantu orang tuanya di usaha bata merah. Selanjutnya, pada pukul 07.00 Ia membantu sang kakak yang menjalani usaha kontraktor.

"Saya membantu kakak saya. Karena kakak seorang kontraktor, jadi saya juga ikut membantu kondisi di lokasi proyek. Disamping itu, saya juga keliling perusahaan menawarkan suplay bata merah untuk kebutuhan proyek," ungkap Bupati Bandung.

Baca Juga: Apakah yang Dimaksud Zat Campuran? Benda Apa yang Termasuk Zat Campuran? Kunci Jawaban Kelas 5 SD MI Tema 8

Usai dari proyek, pada pukul 12.00, Dadang Supriatna berangkat sekolah dan balik dari sekolah pada pukul 19.00 lalu tidur pada pukul 01.00.

Alhasil, dari kegiatan yang dilakukan, Dadang Supriatna mendapatkan penghasilan Rp500 ribu per minggu.


Penghasilan tersebut dibagi, Rp150 ribu diberikan kepada ibunya dan Rp350 ribu untuk dirinya.

Diakumulasi dalam sebulan, penghasilan yang diperoleh dari rutinitasnya sebanyak Rp2 juta.

Baca Juga: Hasil Percobaan Gaya dalam Mendorong Meja Sendiri dan Berdua. Kunci Jawaban Kelas 4 SD MI Tema 8 Halaman 20 21

Hanya saja, risiko dari rutinitasnya itu, Dadang hanya bisa tidur selama empat jam setiap harinya.


Usai lulus STM, Dadang Supriatna memutuskan untuk tidak lanjut ke perguruan tinggi, dan memilih melanjutkan usahanya.

Pada 1993, Dadang Supriatna akhirnya memiliki perusahaan sendiri yang bergerak di bidang kontraktor. Kemudian, pada 1995 dirinya gabung bersama kakanya menjalankan perusahaan kontraktor dengan posisi dirinya sebagai Direktur Utama.

Baca Juga: BRI Liga 1 Arema FC vs Persib Bandung Tayang Rabu 9 Maret 2022, Berikut Jadwal Acara TV Indosiar

"Dan dari 1995, sampai sekarang perusahaan saya masih jalan. Kegiatan usaha rutin itu tidak berhenti. Alhamdulillah, saya juga punya beberapa usaha , karena sekarang saya sudah jadi Bupati, jadi pengelolaannya diserahkan kepada anak saya," jelasnya.

Sebelum terpilih menjadi Bupati, pengabdian kepada masyarakat sudah dilakukan Dadang Supriatna dengan menjadi Ketua RT.

Selanjutnya, di usia 26 tahun, Dadang Supriatna terjun ke panggung politik dengan menjadi kepala desa selama dua periode.

Sayangnya, Dadang Supriatna tak menuntaskan jabatannya di periode kedua, karena diminta masyarakatnya untuk maju di DPRD Kabupaten Bandung dua periode juga. Selanjutnya naik kelas dan terpilih sebagai anggota DPRD Provinsi Jawa Barat.

Baru setahun di DPRD Provinsi, Dadang Supriatna dicalonkan di Pilbup Kabupaten Bandung. Hasilnya, Ia terpilih dan saat ini menjabat Bupati Bandung.

Demikian kisah inspiratif Bupati bandung Dadang Supriatna.

Artikel ini sebelumnya tayang dengan judul Kisah Inspiratif Dadang Supriatna, Anak Bata Merah yang Kini Jadi Bupati Bandung, di kendarikita.com.***(Mirkas/kendarikita.com)

 

Editor: Nugroho Purbohandoyo

Sumber: Kendari Kita

Tags

Terkini

Terpopuler