Dewi Perssik Emosi Dibentak Ketua RT dan Disinggung Perbedaan Suku, Mediasi Berakhir Deadlock!

30 Juni 2023, 09:05 WIB
Pedangdut Dewi Perssik. Dewi Perssik Emosi Dibentak Ketua RT dan Disinggung Perbedaan Suku, Mediasi Berakhir Deadlock! /Instagram @dewiperssik9/

BANJARNEGARAKU.COM - Upaya mediasi untuk menyelesaikan masalah tersebut berakhir deadlock alias buntu. Perseteruan antara selebritas Dewi Perssik dengan Ketua RT terkait penolakan sapi kurban belum menghasilkan titik temu.

Dari pengakuan Dewi Perssik mengatakan, bahwa alasan ketua RT menolak sapi kurbannya karena lingkungan tersebut sudah tidak kekurangan daging hewan kurban. Dan sebelumnya, Dewi Perssik mengaku sapi yang mau dikurbankannya ditolak oleh Ketua RT tempat tinggalnya di Lebak Bulus, Jakarta Selatan.

Baca Juga: Farhat Abbas Turun Tangan, Usai Dewi Perssik Curhat Ribut dengan Ketua RT karena Sapi Kurbannya...

Dilansir Banjarnegaraku.com dari Pikiran-Rakyat.com pada 29 Juni 2023, Mediasi Deadlock, Dewi Perssik Emosi Dibentak Ketua RT dan Disinggung Perbedaan Suku.

Untuk menyelesaikan masalah yang timbul karena penolakan sapi kurban, maka Dewi Perssik dan pihak RT akhirnya menggelar mediasi bertempat di sebuah masjid di kawasan Jalan Lebak Bulus V, Cilandak, Jakarta Selatan, Kamis, 29 Juni 2023. Namun, upaya mediasi tersebut berakhir buntu.

"Saya punya niat baik lho. Pak RT dia bilang, dia emosi. Saya cuman bilang 'bapak, bisa enggak bapak tidak emosi pak? Bapak ini kan RT, kami ini warga otomatis kami ini anak, bapak adalah bapak kita," kata Dewi, dilihat dari channel YouTube Intens Investigasi.

Baca Juga: Prancis Rusuh Memasuki Malam Ketiga, Buntut Polisi Tembak Remaja Pengendara Mobil hingga Tewas

"Bisa enggak bapak bicara baik-baik datang ke rumah saya 'Mba Depe bener enggak?' Enak kan begitu mengayomi bukan malah bentak asisten saya, security saya, jangan pandang status, enggak ada kaya, miskin dalam hidup ini semua sama," ucap Dewi Perssik.

Dewi Perssik mengaku sempat marah kepada pihak RT. Ia menyebut pihak RT terus menerus membentaknya hingga sempat menyinggung soal suku.

"Kenapa tadi saya marah seperti itu, dia bentak-bentak saya lagi. Ngomong masalah ras lah yang sebelahnya 'kita orang Betawi'. Enggak ada orang Betawi, orang Madura, semua sama. Jangan pernah bicara ras, agama, ngga ada. Niat itu ibadah, niat saya baik," kata Dewi Perssik.

Dewi Perssik merasa kecewa atas sikap yang diperlihatkan Ketua RT

"Enggak ada solusi, engga ketemu titik terang. Orang saya dibentak kok. Semuanya dibentak di sini. Ya saya ngamuk lah, saya marah. Saya punya niat baik, enggak ada saya niat politik-politikan," ujarnya sambil menangis.

Baca Juga: Prof Mahfud MD Jadi Khatib sekaligus Resmikan Agrowisata dan Edukasi di MAJT

Sebelumnya, Dewi Perssik mengungkapkan perseteruannya dengan Ketua RT di tempat tinggalnya. Dia merasa kesal karena dipalak Rp100 juta ketika hendak menitipkan hewan kurbannya.

"Jadi aku nyuruh pak ustaz di sini untuk ‘titip ya pak’ karena aku beli sapinya kan di Brebes, titip di masjid. Sapinya sudah ditaruh, terus habis itu ‘titip ya titip sapinya di sini’ habis itu aku dari tim aku dari teman-teman aku semuanya, tim dari sahabat-sahabat Ganjar, teman-teman aku semuanya itu pada mau ambil sapinya ceritanya," katanya dalam video di Instagram, Rabu, 28 Juni 2023.

Baca Juga: Prof Mahfud MD Jadi Khatib sekaligus Resmikan Agrowisata dan Edukasi di MAJT

"Sampai membentak ART2 dan driver saya. Dan kalaupun mau dibantuin sapinya harus bayar 100 juta. gitu versi dari ART2, asisten, security, dan supir saya," ujarnya.***

Editor: Dimas D. Pradikta

Sumber: Pikiran-Rakyat.com

Tags

Terkini

Terpopuler