Polisi Siapkan Rekayasa Lalu Lintas Jelang Prosesi Iring-iringan Jenazah Eril ke Pemakaman

- 12 Juni 2022, 07:15 WIB
Polisi Siapkan Rekayasa Lalu Lintas Jelang Prosesi Iring-iringan Jenazah Eril ke Pemakaman
Polisi Siapkan Rekayasa Lalu Lintas Jelang Prosesi Iring-iringan Jenazah Eril ke Pemakaman /Miju/Instagram @ridwankamil

BANJARNEGARAKU - Jelang pemakaman Jenazah Eril dari Gedung Pakuan hingga ke Pemakaman di Cimaung, Pemerintah Provinsi Jawa Barat bekerjasama dengan Kepolisian untuk menyiapkan rekayasa lalu lintas.

Agar berlangsung dengan aman dan tertib, pihak kepolisian menyiapkan rute rangkaian iring-iringan jenazah putra sulung Gubernur Jabar Ridwan Kamil, Emmeril Kahn Mumtadz.

Untuk menetralisir jalur yang akan dilalui rombongan, rutenya disiapkan mulai dari Rumah Dinas Gubernur, Gedung Negara Pakuan di Jalan Otto Iskandar Dinata, Bandung hingga lokasi pemakaman Eril di Cimaung, Kabupaten Bandung pada Senin 13 Juni 2022.

Baca Juga: Keistimewaan Mati Syahid Menurut Buya Yahya, Begini Selengkapnya

"Rangkaian sebenarnya enggak panjang. Rutenya dari Gedung Pakuan, ke Jalan Wastukencana, masuk Tol Pasteur keluar Tol Soroja kemudian menuju Cimaung.

Itu dapat mengantisipasi atau jalur alternatif jika terjadi kemacetan," tutur Kepala Biro Administrasi Pimpinan Provinsi Jawa Barat Wahyu Mijaya kepada wartawan di Gedung Negara Pakuan Kota Bandung, Sabtu 11 Juni 2022.

Baca Juga: Bukan Polisi, Sosok Pertama yang Menemukan Jenazah Eril, Berikut Selengkapnya

Dijelaskan Wahyu, warga diperbolehkan mendoakan atau ziarah kubur secara langsung di pemakaman Eril, seusai prosesi atau acara pemakaman selesai dilakukan.

Dilansir Banjarnegaraku.com dari Jendela Cianjur pada 11 Juni 2022 dengan unggahan berjudul Ini Rute Rangkaian Iring-iringan Jenazah Eril dari Gedung Pakuan Hingga ke Pemakaman di Cimaung

Halaman:

Editor: Dimas D. Pradikta

Sumber: Jendela Cianjur


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x