Wujudkan Haji Ramah Lansia, Ini Upaya yang Dilakukan oleh Kemenag

- 18 Juni 2023, 19:10 WIB
Wujudkan Haji Ramah Lansia, Ini Upaya yang Dilakukan oleh Kemenag
Wujudkan Haji Ramah Lansia, Ini Upaya yang Dilakukan oleh Kemenag /

Proses manasik haji dilakukan delapan kali untuk wilayah pulau Jawa, sedangkan di luar pulau Jawa dilakukan manasik haji sebanyak 10 kali. Yang masing-masing dilakukan di Kankemenag Kabupaten/Kota dua kali dan sisanya dilakukan di KUA.

Baca Juga: Bupati Tiwi dan Wabup Sudono Antar Calon Jamaah Haji ke Embarkasi Donohudan

Upaya ketiga dalam mewujudkan haji ramah lansia adalah menyediakan ruang tunggu khusus dan menyusun skema penempatan jemaah lansia di hotel. PPIH menyusun prosedur pelayanan di hotel jemaah, antara lain menyiapkan lobby dan lift prioritas lansia. Sejumlah stiker yang berisi informasi seputar lansia juga ditempatkan pada banyak titik di hotel jemaah.

Baca Juga: Pahami! Ada 7 Tips Sehat Jemaah Haji Hadapi Fase Armuzna, Simak Selengkapnya...

Upaya keempat yang dilakukan dalam mewujudkan haji ramah lansia adalah menyiapkan sarana transportasi, utamanya bus shawalat yang mengantar jemaah haji dari hotel ke Masjidil Haram, pergi-pulang, yang mudah diakses dan ramah lansia.

Baca Juga: Kematian Jemaah Haji Indonesia di Tanah Suci, Penyebab Terbesarnya Komorbid dan Aktivitas Berat, Benarkah?

PPIH tahun ini telah menyiapkan 450 armada untuk layanan Bus Shalawat. Ada tiga terminal pemberhentian, yaitu: Ajyad, Mahbas Jin, dan Syib Amir. Terminal Mahbas Jin dikelola oleh otoritas Arab Saudi dan berlaku untuk semua negara. Sementara pada terminal Mahbas Jin dan Syib Amir, PPIH dapat menyiapkan sekaligus mengelola sendiri armadanya. Karena itu, disiapkan juga bus ramah lansia pada rute terminal Ajyad (Misfalah) dan Syib Amir (Jarwal, Raudhah, dan Syisah).

Baca Juga: Kemenag: Ada 40 Jemaah Haji Indonesia Meninggal di Tanah Suci, Berikut Daftar Nama Selengkapnya...

Kelima, menggelar bimbingan teknis bagi Petugas Penyelenggara Ibadah Haji (PPIH) dengan penekanan pada semangat Haji Ramah Lansia. Bimtek petugas adalah aktivitas yang rutin dilakukan sebagai bagian dari tahapan persiapan. Namun, bimtek tahun ini dikemas sedikit berbeda. Selain penanaman nilai, bimtek juga diisi pelatihan praktis penanganan jemaah lansia dan risti, baik dari aspek kesehatan, pelindungan, dan lainnya.

Keenam, upaya yang dilakukan dalam mewujudkan haji ramah lansia adalah mengurangi kegiatan seremonial di embarkasi. Hal ini penting dilakukan untuk agar jemaah tidak kelelahan oleh kegiatan yang semata bersifat seremonial.upaya yang dilakukan dalam mewujudkan haji ramah lansia adalah mengurangi kegiatan seremonial di embarkasi. Hal ini penting dilakukan untuk agar jemaah tidak kelelahan oleh kegiatan yang semata bersifat seremonial.

Halaman:

Editor: Ali A

Sumber: kemenag.go.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah