Rata-rata Petugas Memiliki Komorbid, jadi Penyebab 13 Petugas KPPS Meninggal Dunia Ungkap Menkes Budi....

- 16 Februari 2024, 13:45 WIB
Petugas KPPS. Rata-rata Petugas Memiliki Komorbid, jadi Penyebab 13 Petugas KPPS Meninggal Dunia Ungkap Menkes Budi....
Petugas KPPS. Rata-rata Petugas Memiliki Komorbid, jadi Penyebab 13 Petugas KPPS Meninggal Dunia Ungkap Menkes Budi.... /Antara/Bayu Pratama S./

Budi menyebut sejauh ini jumlah petugas KPPS yang meninggal sebanyak 13 orang. “Sekarang masih 13 (petugas KPPS meninggal)” ucapnya.

KPU Sudah Usul Bentuk 2 Panel Penghitung Suara tapi Ditolak DPR Komisioner Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI Idham Kholik mengakui pihaknya mendapatkan informasi adanya petugas KPPS Pemilu 2024 yang meninggal. Menurutnya, jumlah petugas KPPS yang meninggal masih dalam tahap pendataan.

Baca Juga: RSU Tangerang Selatan Siapkan Dokter Jiwa Buat Caleg yang Stres Gagal Pemilu

“Kami memang telah mendapatkan informasi dari berbagai daerah, ada beberapa anggota KPPS yang wafat. Itu nanti secara resmi KPU akan sampaikan kepada publik. Saat ini, KPU masih lakukan pendataan,” kata Idham kepada wartawan di kantor KPU RI, Menteng, Jakarta Pusat, Kamis, 15 Februari 2024.

Namun begitu, Idham menyebut jumlah petugas KPPS yang wafat tidak sebanyak Pemilu 2019. Kendati demikian, dia belum mau berbicara banyak soal masih adanya petugas KPPS yang meninggal padahal sebelumnya sudah dilakukan tes kesehatan.

“Jumlahnya memang tidak banyak. Sudah, sudah dilakukan (tes kesehatan). kalau kita bicara tentang badan ad hoc yang wafat khususnya KPPS, itu kita harus bedakan. Yang pertama pra pemungutan, sebelum pemungutan,” ujar Idham.

“Terus yang kedua hari H, hari pemungutan suara. Yang ketiga pasca pemungutan suara. Nanti datanya itu akan dirilis oleh KPU,” katanya menambahkan.

Baca Juga: Liga Europa: Milan Menang Atas Rennes 3-0

Dijelaskan Idham, santunan bagi keluarga petugas KPPS yang meninggal akan disiapkan berdasarkan putusan menteri keuangan.

“Santunan akan disiapkan berdasarkan putusan menteri keuangan,” ucap Idham.

Halaman:

Editor: Dian Sulistiono

Sumber: Pikiran-Rakyat.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x