Rata-rata Petugas Memiliki Komorbid, jadi Penyebab 13 Petugas KPPS Meninggal Dunia Ungkap Menkes Budi....

- 16 Februari 2024, 13:45 WIB
Petugas KPPS. Rata-rata Petugas Memiliki Komorbid, jadi Penyebab 13 Petugas KPPS Meninggal Dunia Ungkap Menkes Budi....
Petugas KPPS. Rata-rata Petugas Memiliki Komorbid, jadi Penyebab 13 Petugas KPPS Meninggal Dunia Ungkap Menkes Budi.... /Antara/Bayu Pratama S./

Respons KPU Soal Beban Kerja KPPS Terkait isu beban kerja KPPS yang berat, Idham mengaku pihaknya telah berkonsultasi dengan DPR RI agar dibentuk dua panel perhitungan suara.

“Dengan metode panel. Panel A diperuntukkan perhitungan suara Pemilu Presiden dan Wakil Presiden dan Pemilu anggota DPD. Panel B itu dilakukan untuk menghitung suara Pemilu suara anggota DPR RI, Anggota DPRD Provinsi dan DPRD Kabupaten/Kota,” tutur Idham.

Idham menyampaikan berdasarkan hasil simulasi yang dilakukan di Kota Tangerang, Bogor, Palembang, dan Kutai Kartanegara, metode dua panel menghasilkan efisiensi perhitungan surat suara.

“Tapi ternyata pada saat kami rapat konsultasi dengan pembentuk Undang-undang, pembentuk Undang-undang masih memandang cukup satu panel. Sebagaimana yang telah dilaksanakan pada tanggal 14 Februari 2024, persis sama dengan 2019 lalu, 17 April 2019,” ucap Idham.

Baca Juga: Mengenal Blogger: Platform Penghasil Uang dari Google

Lebih lanjut, Idham menuturkan pihaknya sempat mengusulkan adanya dua panel yang bekerja menghitung surat suara agar petugas KPPS tidak bekerja selama 18 jam. Namun, DPR RI tetap menginginkan hanya ada satu panel.

“KPU mengusulkan 2 panel penghitungan surat suara di TPS. Yang pelaksanaannya Panel A dan Panel B dilakukan secara serentak. Menurut pembentuk Undang-undang yang disampaikan dalam rapat konsultasi, tetap harus satu panel seperti yang kita saksikan di 14 Februari 2024,” tuturnya.***

DISCLAIMER: Sebagian dari artikel ini sudah tayang di Pikiran-Rakyat.com pada 16 Februari 2024, dengan judul: 13 Petugas KPPS Meninggal, Menkes Budi: Rata-rata Mereka Punya Komorbid

Halaman:

Editor: Dian Sulistiono

Sumber: Pikiran-Rakyat.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x