Indonesia Pastikan Satu Tiket ke Piala Asia 2023, Berikut 24 Negara yang Lolos Selengkapnya

- 15 Juni 2022, 09:44 WIB
Fix! 24 Negara yang Lolos ke Piala Asia 2023, Indonesia Pastikan Satu Tiket Setelah Kalahkan Nepal 7-0
Fix! 24 Negara yang Lolos ke Piala Asia 2023, Indonesia Pastikan Satu Tiket Setelah Kalahkan Nepal 7-0 /Twitter @afcasiancup

BANJARNEGARAKU – Sebanyak 24 negara dipastikan telah menggenggam tiket lolos dan berlaga pada gelaran Piala Asia 2023.

Indonesia lolos ke Piala Asia 2023 usai meraih kemenangan telak dengan skor 7-0 atas Nepal pada matchday ketiga babak kualifikasi putaran ketiga.

Dengan hasil pertandingan tersebut membuat Indonesia menjadi salah satu runner up terbaik.

Baca Juga: Cukur Nepal, Timnas Indonesia Akhiri Penantian 15 Tahun Lolos Piala Asia 2023

Pada klasemen akhir runner-up terbaik, Indonesia berada di posisi kedua dan hanya kalah dari Kirgistan yang mendapatkan tujuh poin.

Disatu sisi lolosnya Timnas Indonesia merupakan penantian panjang setelah 15 tahun untuk dapat kembali berlaga di Piala Asia setelah terakhir kali atmosfer tersebut dirasakan pada tahun 2007.

Perjalanan panjang Timnas Indonesia untuk dapat berlaga di Piala Asia dibilang sangat berliku dengan beberapa perombakan tim dan gonta ganti arsitek.

Baca Juga: Mohammed Rashid Doakan Timnas Indonesia Lolos Piala Asia 2023, Berikut Selengkapnya

Piala Asia 2023 akan diikuti 24 negara, dengan empat di antaranya berasal dari ASEAN atau zona AFF.

Halaman:

Editor: M. Alwan Rifai


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x