Anggota DPR: Penolakannya Terlambat... Imbasnya Nasib Piala Dunia U20 2023 Terancam Gagal...

- 28 Maret 2023, 08:38 WIB
Logo Piala Dunia U20 Indonesia. Anggota DPR: Penolakannya Terlambat... Imbasnya Nasib Piala Dunia U20 2023 Terancam Gagal...
Logo Piala Dunia U20 Indonesia. Anggota DPR: Penolakannya Terlambat... Imbasnya Nasib Piala Dunia U20 2023 Terancam Gagal... /Dok.PSSI/

BANJARNEGARAKU.COM - Kehadiran Timnas Israel sejumlah pihak melakukan penolakan, ini akan berbuntut pada nasib Piala Dunia U20 2023 yang terancam gagal digelar. Anggota Komisi X DPR RI Syaiful Huda menanggapi polemik tersebut.

Diketahui sejumlah pihak seperti organisasi masyarakat (ormas) hingga Gubernur Bali I Wayan Koster dan Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo menolak kehadiran Timnas Israel. Padahal dua provinsi seperti Bali dan Solo adalah dua di antara kota tuan rumah ajang tersebut.

Dilansir banjarnegaraku.com dari Pikiran-Rakyat.com pada 27 Maret 2023, Nasib Piala Dunia U20 2023 di Ujung Tanduk, Anggota DPR: Penolakannya Terlambat.

Baca Juga: Ekonomi Purbalingga Tumbuh 5,41 Persen di Tahun 2022, Ini Melebihi Rata-rata Nasional dan Provinsi

Hasil perjuangan, Indonesia memenangi pengajuan menjadi Piala Dunia U20 2023 sejak tahun 2019 lalu, gelaran itu sempat tertunda akibat Covid-19 pada 2021, dan kini terancam gagal akibat Israel sudah lolos ke ajang tersebut bahkan sejak Juli 2022.

Bagaimana tanggapan Anggota DPR tentang polemik Piala Dunia U20 2023

Anggota Komisi X DPR RI Syaiful Huda mengingatkan akan potensi sanksi Federasi Sepak Bola Dunia (FIFA) jika Indonesia gagal mengadakan ajang bergengsi yang pernah dijuarai Lionel Messi bersama Argentina U20 pada 2005 tersebut.

Baca Juga: Apakah Puasanya Sah? Bila Mandi Junub Setelah Subuh, Berikut Penjelasannya...

“Jika Piala Dunia U20 benar-benar batal, maka potensi FIFA untuk menjatuhkan sanksi terhadap PSSI pasti berdampak pada keikutsertaan Indonesia dalam berbagai event atau forum sepak bola baik di level regional maupun internasional," kata Huda dalam keterangan tertulis pada Senin 27 Maret 2023.

"PSSI dan pemerintah pun harus bergerak cepat agar hal itu tidak terjadi,” katanya.

Halaman:

Editor: Nowo Sarwidi, S.Pd

Sumber: Pikiran-Rakyat.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x