Hasil lengkap Cabor Badminton Asian Games 2023 Hari Kedua, Jonatan Christie Gagal Pertahankan Emas

- 3 Oktober 2023, 18:03 WIB
Hasil lengkap Cabor Badminton Asian Games 2023 Hari Kedua, Jonatan Christie Gagal Pertahankan Emas
Hasil lengkap Cabor Badminton Asian Games 2023 Hari Kedua, Jonatan Christie Gagal Pertahankan Emas /Instagram @inews_sports

BANJARNEGARAKU.COM - Hasil lengkap Cabor Badminton Asian Games 2023 hari Kedua, Jonatan Christie Gagal Pertahankan Emas, jojo kalah di babak pertama dari Chou Tien Chen. Semntara kemenangan diraih oleh dua pemain tunggal putri dan dua pasang ganda putri Indonesia.

Putri Kusuma Wardani dan Gregoria Mariska Tunjung. Putri KW sukses mengalahkan wakil Hong Kong, Liang Ka Wing, dengan skor 21-11, 21-10. Di lain sisi, 'Jorji' berhasil membekuk wakil India, Ahsmita Chalita, dengan skor 21-17, 21-16. Seperti Ginting dan Putri KW, Gregoria pun berhasil menggenggam tiket ke babak 16 besar.

Dua pasangan ganda putri Indonesia, Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti dan Febriana Dwipuji Kusuma, juga sukses meraih kemenangan dan lolos ke babak 16 besar.

Baca Juga: Jonatan Christie Gagal Pertahankan Emas Asian Games, Jojo Kalah di Babak Pertama dari Chou Tien Chen

Dua ganda putri Indonesia, Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti dan Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi, berhasil meraih kemenangan dengan mudah di babak pertama Asian Games 2023.

Apri/Fadia sukses mengalahkan wakil Hong Kong, Lui Lok Lok/Ng Wing Yung, dengan skor 21-14, 21-14. Apri/Fadia tampil dominan di sepanjang pertandingan dan tidak memberikan peluang bagi Lui Lok Lok/Ng Wing Yung untuk berkembang.

Sementara itu, Ana/Tiwi juga tampil impresif saat mengalahkan wakil Nepal, Rasila Maharjan/Anu Maya Rai, dengan skor 21-3, 21-7. Ana/Tiwi hanya membutuhkan waktu 22 menit untuk menyelesaikan pertandingan.

Baca Juga: Anthony Ginting Tunjukan Dominasi Atas Wang Tzu Wei, Lolos ke 16 Besar Asian Games 2023

Kemenangan ini membuat Apri/Fadia dan Ana/Tiwi lolos ke babak 16 besar. Apri/Fadia akan menghadapi Yuki Fukushima/Sayaka Hirota. Sementara itu, Ana/Tiwi akan raksasa ganda putri asal China Chen Qing Chen/Jia Yi Fan

Halaman:

Editor: Dimas D. Pradikta

Sumber: tournamensoftware.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x