Korwilcamdikpora Purwareja Klampok Sukses Gelar Lomba Bercerita, Intip Yuk Siapa Saja Juaranya

14 April 2023, 13:30 WIB
Juara 1 Lomba Bercerita tingkat Kecamatan Purwareja Klampok berpose bersama Juri dan Panitia kegiatan /doc. Tjatur Budijantoro


BANJARNEGARAKU.COM – Kegemaran atau kebiasaan membaca dan bercerita baik untuk perkembangan emosional dan jiwa sosial anak.

Hal tersebut dikemukakan oleh Korwilcamdikpora Kecamatan Purwareja Klampok Mulyanto saat membuka lomba bercerita tingkat SD dan MI pada Rabu 12 April 2023 kemarin.

"Melalui kegiatan ini diharapkan mampu menumbuhkan budaya literasi kepada peserta," ujarnya.

Lebih jauh dia menjelaskan, lomba literasi ini merupakan salah satu sarana untuk menunjang pengembangan individu siswa.

Baca Juga: Tebing Longsor di Glempang Banjarnegara Timpa Dua Rumah

"Jadi kami berharap aspek intelektual, emosional, sosial dan personal dapat terasah secara terpadu," lanjutnya.

Pihaknya juga mengajak kepada guru pembimbing yang ikut mendampingi peserta dapat menerapkan metode bercerita di setiap kesempatan proses pembelajaran.

"Karena hal itu dapat mengembangkan imajinasi dan kreativitas anak," tegasnya.

Selain itu, Mulyanto menegaskan, peningkatan budaya literasi terhadap budaya lokal dapat mengangkat dan mempopulerkan buku-buku cerita budaya daerah (lokal) yang mengandung nilai-nilai kehidupan yang baik.

Senada dengan hal tersebut, ketua panitia kegiatan Murliah mengatakan, tujuan lomba bercerita ini yakni untuk meningkatkan minat baca khususnya dikalangan anak-anak SD/MI.

Baca Juga: Pramuka Banjarnegara Wajib Tahu Siapakah Bapak Pramuka Indonesia, Cek Fakta dan Sejarahnya

"Lomba ini untuk menggairahkan anak agar lebih tertarik membaca," ujarnya.

Pihaknya menambahkan, salah satu syarat peserta yang akan mengkuti lomba yakni sudah membaca minimal lima buah buku cerita lokal. 

"Lomba bercerita ini sebelumnya pernah dilaksanakan pada masa pandemi Covid 19, namun saat itu pesertanya masih sangat terbatas hanya di lingkungan SD saja," lanjutnya.

Adapun beberapa materi yang diperlombakan yakni dengan kriteria cerita rakyat bermuatan lokal berasal dari Jawa Tengah.

"Tentunya ada beberapa kriteria yang diharuskan dalam materi tersebut sebagai bumbu pelengkapnya," tegas Murliah.

Baca Juga: Donor Darah Saat Puasa Ramadhan, Simak Tips Dokter PMI Banjarnegara Berikut Ini

Beberapa kriteria tersebut antara lain mengandung nilai perjuangan, kepahlawanan, membangun karakter bangsa seperti sikap nasionalisme, jujur, religius, peduli lingkungan, tanggung jawab, kerja keras, dan kreatif.

Ditambahkan, kegiatan yang digelar dua hari tersebut bertempat di aula Korwilcamdikpora Purwareja Klampok, diikuti oleh 39 peserta yang berasal dari SD dan MI se Kecamatan Purwareja Klampok.

Berikut hasil lengkap kejuaraan lomba bercerita tingkat SD dan MI se Kecamatan Purwareja Klampok tahun 2023.

Baca Juga: Trombosit Erat Kaitannya dengan Demam Berdarah, Simak Penjelasan Dokter PMI Banjarnegara

- Juara I diraih oleh Siti Mawwadah
- Juara II diraih oleh Yodhiva Arabella Widya Kusuma
- Juara III diraih oleh Natasya Puspitasari

- Harapan I diraih oleh Afifah Fauziyyah Luciawan
- Harapan II diraih oleh Rafkah Adifa Saputra
- Harapan III diraih oleh Joyce Gracella Widarto.***


Editor: M. Alwan Rifai

Tags

Terkini

Terpopuler