Geger! Warga Karangkobar Banjarnegara Ditemukan Tewas Menggantung di Dapur

24 September 2022, 19:09 WIB
Jenazah korban KH dibawa petugas ke Puskesmas Karangkobar untuk dilakukan pemeriksaan /doc. Posko PMI Banjarnegara

BANJARNEGARAKU.COM - Warga Sampang Kecamatan Karangkobar pada Sabtu 24 September 2022 digegerkan dengan peristiwa tragis.

Salah seorang warga dukuh Gintung, desa Sampang RT 05 RW 03 berinisial KH (58 tahun) ditemukan tewas gantung diri.

Korban yang berjenis kelamin perempuan dan sehari-hari berprofesi sebagai pedagang tersebut kali pertama ditemukan oleh tetangganya.

Baca Juga: Pengen Jadi Pendonor Darah Sukarela, Berikut Syarat Lengkap dan Siapa Saya yang Tak Diperbolehkan

Berdasarkan informasi yang masuk ke posko PMI Kabupaten Banjarnegara, kejadian tersebut terjadi sekitar pukul 14.30 WIB.

Kronologis bermula saat saksi 1 (Fianti) dan saksi 2 (Kisah) bermaksud berbelanja di warung kelontong milik korban.

Karena ditunggu-tunggu tidak juga membukakan pintu warung, saksi 1 membuka pintu dan mendapati korban (KH) telah tergantung di dapur rumah.

Baca Juga: Geger! Kabupaten Kendal Dilanda Fenomena Hujan Es, Berikut Selengkapnya

Mendapati kondisi tersebut, saksi 2 langsung bergegas berteriak dan memangil warga sekitar serta melaporkan kepada perangkat desa.

Berdasarkan informasi yang dihimpun, korban diketahui tidak pernah mempunyai masalah serius dengan pihak lain.

Kondisi tersebut diperkuat karena korban dikenal sangat pendiam dan tertutup dengan warga sekitar.

Baca Juga: Bruk! Talud Jebol Timpa Rumah Warga di Punggelan Banjarnegara

Relawan RAPI yang datang kelokasi kejadian bergerak bersama relawan gabungan melakukan evakuasi korban dibantu masyarakat.

Jenazah korban kemudian dibawa ke Puskesmas Karangkobar untuk dilakukan pemeriksaan.***

Editor: M. Alwan Rifai

Tags

Terkini

Terpopuler