Presiden Jokowi dan Gubernur Se Indonesia akan Lakukan Ritual Kendi Nusantara di Titik Nol IKN

- 13 Maret 2022, 20:12 WIB
Pekerja menyelesaikan pekerjaan persiapan jelang seremoni ritual Kendi Nusantara di titik nol Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara di Kecamatan Sepaku, Penajam Paser Utara, Kalimantan Timur, Minggu, 13 Maret 2022. Presiden Jokowi akan menggelar seremoni ritual Kendi Nusantara.
Pekerja menyelesaikan pekerjaan persiapan jelang seremoni ritual Kendi Nusantara di titik nol Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara di Kecamatan Sepaku, Penajam Paser Utara, Kalimantan Timur, Minggu, 13 Maret 2022. Presiden Jokowi akan menggelar seremoni ritual Kendi Nusantara. /ANTARA FOTO/Hafidz Mubarak A

Dia menuturkan, para Gubernur yang hadir telah diinstruksikan membawa air dan tanah dari masing-masing daerah asal.

Baca Juga: Contoh Gerak Lokomotor yang Dilakukan Andi dalam Permainan Bola Kasti Ialah, Kunci Jawaban PJOK Kelas 5 SD MI

Air dan tanah tersebut kemudian akan disatukan dalam Kendi Nusantara untuk disimpan di titik nol IKN. Selain itu, Gubernur yang hadir diwajibkan memakai pakaian adat dari provinsi masing-masing.

Gubernur Kalimantan Timur Isran Noor akan membawa tanah dan air dari dua daerah yakni Kabupaten Kutai Kartanegara dan Kabupaten Paser. Air dan tanah dari dua lokasi tersebut menjadi simbol yang mewakili kesultanan di wilayah Kalimantan Timur.

Ritual memasukkan air dan tanah ke dalam kendi rupanya memiliki nilai filosofis. Menurut filosofi Jawa, kendi dimaknai sebagai wadah atau sumber kehidupan, dilambangkan air di dalamnya sebagai sumber kehidupan manusia dan seluruh alam.

Baca Juga: Deni Berlatih Lompat Tali di Halaman, Sebelum Berlatih, Sebaiknya Melakukan? Kunci Jawaban PJOK Kelas 5 SD MI

Kendi juga sering digunakan dalam ritual adat Jawa seperti prosesi kenduri adang uduk menjelang dilaksanakannya pernikahan.

Harapan dan doa terselip di dalamnya agar dapat membangun kehidupan rumah tangga yang harmonis dalam lindungan Tuhan Yang Maha Esa.

Demikian rencana Presiden Jokowi yang akan menginap di titik nol IKN Nusantara.

Berita ini sebelumnya tayang dengan judul, Makna Ritual Kendi Nusantara yang akan Dilakukan Jokowi dan 33 Gubernur di Titik Nol IKN, di pikiranrakyat.com.***(Boy Darmawan/Rio Rizky Pangestu/pikiranrakyat.com)

Halaman:

Editor: Nugroho Purbohandoyo

Sumber: Pikiran Rakyat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah