Bhineka FC Tantang Juara Bertahan Ariescomp pada Semi Final Mars Cup 2022

31 Agustus 2022, 20:45 WIB
Duel klasik Bhineka FC kontra Ariescomp akan tersaji dalam babak semi final pertama Mars Cup 2022 kelurahan sokanandi /doc. Eskade Story / Aref Yulianto

BANJARNEGARAKU.COM – Pertandingan sengit akan terjadi pada babak semi final pertama Mars Cup 2022 pada Kamis 1 September 2022.

Duel klasik akan mempertemukan juara bertahan Ariescomp yang akan menjajal kekuatan tim Bhineka FC yang secara mengejutkan tampil sebagai kuda hitam dalam kompetisi ini.

Pelatih Ariescomp Andriana mengatakan pihaknya akan menurunkan scuad terbaik dan  tampil all out serta taktis menghadapi kekuatan Bhineka FC.

Baca Juga: Empat Club Terbaik Masuk Semi Final Kompetisi Sepak Bola Mars Cup 2022, Ada Pasukan Kuda Hitam

“Saya instruksikan kepada pemain untuk tampil lepas dan mewaspadai serangan cepat dari Bhineka FC yang selama ini kerap merepotkan pertahanan lawan,” ujarnya.

Pihaknya mengaku akan menerapkan ramuan terbaik dengan formasi andalan 3-5-2 dengan mengoptimalkan daya serang dan menguasai lini tengah permainan.

Sementara itu pelatih Bhineka FC Happy Arie mengaku saat ini kondisi seluruh pemainnya dalam keadaan bugar dan siap tampil atraktif untuk meraih hasil terbaik.

Baca Juga: Miris! Guru Ngaji Sekaligus Pengasuh Pondok Pesantren di Banjarnegara Tega Cabuli Tujuh Santrinya

“Kami instruksikan kepada pemain untuk tampil disiplin, jangan minder dan selalu fokus dalam setiap laga,” ujarnya.

Lebih jauh dia menjelaskan, meski sempat tak diunggulkan dalam fase grup, namun saat ini kekuatan Bhineka FC diperhitungkan oleh lawan dengan scuad pemain muda yang atraktif.

Menghadapi juara bertahan Ariescomp, arsitek kalem ini akan menerapkan formasi terbaik 4-3-3 dengan transisi bayangan.

Baca Juga: Naas! Rumah Sekaligus Warung Sembako di Kecamatan Pejawaran Ludes Dilalap si Jago Merah

Dihubungi melalui sambungan telefon, ketua panitia Mars Cup 2022 Kodam mengatakan pada babak semi final, disepakati beberapa regulasi serta aturan yang akan diberlakukan selama pertandingan.

“Waktu pertandingan berlangsung 2x30 menit, apabila hasil seri langsung dilanjutkan dengan tos-tosan atau adu tendangan Finalti dengan lima penendang pertama,” ujarnya.

Lebih jauh dia menjelaskan, mulai babak semi final pengadil lapangan dan hakim garis didatangkan dari ASKAB PSSI Banjarnegara yang ditunjuk oleh komite wasit.

“Ada pula peratuan atau sanksi khusus yang diberlakukan seperti pemberian kartu kuning kepada pemain yang memakai accessories seperti gelang, kalung, tindik dan cincin,” lanjutnya.

Baca Juga: Kunjungi SMPN 4 Bawang, Ilmuwan Bagikan Enam Nilai Luhur Menuju Sekolah Juara

Pihaknya menambahkan, seluruh pemain diwajibkan memakai pelindung tulang kering untuk menghindari terjadinya cidera serius.

Berikut perkiraan susunan pemain yang akan diturunkan dalam pertandingan semi final pertama antara Ariescomp melawan Bhineka FC pada Kamis 1 September 2022.

Ariescomp : Formasi 3-5-2 (Laksana, Fakhri, Kannu, Tegar, Paryanto, Fafa, Agus, Andi, Riyan, Diksa, Mono)

Bhineka FC : Formasi 3-4-3 (Rizki, Nur Iksan, Afan, Noval, Firza, Wahyu, Iyus, Galang, Budi, Fahim, Afif).

Baca Juga: Mengenal Sosok dr Intan Zani Luqyiana, Dokter Cantik yang Suka Makan Tapi Tetap Langsing, Ini Tips dan Triknya

Sebagai informasi, kick off babak semi final akan dilaksanakan pada pukul 15.30 WIB di Lapangan Krida Remaja Sokanandi.***

Editor: M. Alwan Rifai

Tags

Terkini

Terpopuler