Kualifikasi Piala Asia 2023 Kuwait Vs Indonesia, Comeback Sempurna Skuad Garuda

- 9 Juni 2022, 10:55 WIB
Pemain Timnas Indonesia Rachmat Irianto melakukan selebrasi bersama rekan-rekan usai mencetak gol ke gawang Kuwait dalam laga pertama Grup A Kualifikasi Piala Asia 2023.
Pemain Timnas Indonesia Rachmat Irianto melakukan selebrasi bersama rekan-rekan usai mencetak gol ke gawang Kuwait dalam laga pertama Grup A Kualifikasi Piala Asia 2023. /tangkapan layar Instagram @pssi

BANJARNEGARAKU - Timnas Indonesia sukses meraih kemenangan pada laga pertama Grup A Kualifikasi Piala Asia 2023.

Menghadapi tuan rumah Kuwait di Stadion Internasional Jaber Al-Ahmad, pada Rabu 8 Juni 2022 tadi malam, Skuad Garuda berhasil menang comeback dengan skor 2-1.

Tuan rumah Kuwait berhasil mencuri gol dan unggul lebih dulu melalui sundulan Youse Al Sulaiman pada menit ke-40.

Baca Juga: Ada yang Baru di TRMS Serulingmas Banjarnegara, Simak Selengkapnya

Permainan skuad Garuda sangat impressive dengan umpat taktis dan berhasil mendapatkan hadiah Pinalti pada menit ke 45 usai Rachmat Irianto dilanggar kiper Kuwait, Fahad El Reshidi.

Klok yang maju sebagai eksekutor menjalankan tugasnya dengan baik dan bisa mengecoh Fahad dengan melesakkan tembakan rudal pinaldi di ujung kiri gawang Kuwait dan mengubah skor menjadi imbang 1-1.

Babak kedua dimulai, skuad Garuda tancap gas langsung tampil energik dan menggebrak lini pertahanan lawan.

Baca Juga: DPRD Banjarnegara Terima Raperda Pertanggungjawaban APBD 2021, Pj Bupati Sampaikan Apresiasi

Alhasil pasukan Shin Tae Yong bisa berbalik unggul memimpin dari gol Rachmat Irianto di menit ke-48 dengan sontekan memanfaatkan kemelut yang terjadi di depan gawang Kuwait.

Hingga peluit panjang dibunyikan wasit, skor 2-0 untuk keunggulan Indonesia tidak berubah dan hasil tersebut membawa Tim Merah Putih ke puncak klasemen Grup A dengan raihan 3 angka.

dilansir dari laman resmi https://www.pssi.org/ Dengan kemenangan ini membuat peluang lolos ke Piala Asia 2023 semakin terbuka.

Baca Juga: Viral! Ngemis 13 Tahun Punya Saldo Rekening 490 Juta Rupiah, Berikut Selengkapnya

"Alhamdulillah timnas Indonesia mampu meraih kemenangan pada laga perdana melawan Kuwait,” ujar Ketum PSSI Mochamad Iriawan

Halaman:

Editor: Dimas D. Pradikta


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x