Mahfud MD Dampingi Ganjar pada Pilpres 2024, Ketua PDI P Banjarnegara: Kami Bertekad Memenangkan Satu Putaran

18 Oktober 2023, 12:52 WIB
Duet Ganjar-Mahfud Diyakini Bisa Unggul dalam Pilpres 2024, Kader dan Relawan di Banjarnegara Antusias /PDI Perjuangan Banjarnegara/Banjarnegaraku.com


BANJARNEGARAKU.COM - Sah, Mahfud MD sebagai pendamping Ganjar Pranowo dalam ajang pilpres 2024 mendapat, sambutan antusias dari para kader maupun relawan tampak menyelimuti pembacaan keputusan dari partai pengusung bakal capres dan Cawapres Ganjar Pranowo dan Mahfud MD.

Kombinasi paket bacapres dan bacawapres itu dianggap cukup ideal serta memenuhi aspirasi pendukungnya. Termasuk para pendukung dan relawan di Banjarnegara, Jawa Tengah. Sebagai diketahui Jawa Tengah dikenal sebagai kandang banteng, dimana wilayah ini merupakan wilayah yang selama 10 tahun dipimpin oleh Ganjar Pranowo sebagai Gubernur Jateng.

"Alhamdulillah pak Ganjar bakal berduet dengan sosok ideal. Pak Mahfud kita kenal sosok politisi dan akademisi yang mumpuni dan punya integritas," kata Ketua DPC PDI Perjuangan Banjarnegara, Nuryanto, saat dihubungi banjarnegaraku.com Rabu 18 Oktober 2023 siang.

Baca Juga: Duet Ganjar-Mahfud Diyakini Bisa Unggul dalam Pilpres 2024, Kader dan Relawan di Banjarnegara Antusias

Ketua DPC PDI Perjuangan Banjarnegara, Nuryanto menyembutan, jika partai pengusung dan relawan Ganjar-Mahfud MD bertekad memenangkan pasangan ini dalam satu putaran.

"Dengan diumumkannya Calon Wakil Presiden Prof Mahfud yang mendamping mas Ganjar, saya bersama struktur PDI Perjuangan se Kabupaten Banjarnegara dan Partai Pengusung serta Relawan bertekad memenangkan satu putaran," ungkapnya.

"Duet Ganjar-Mahfud sangat memenuhi harapan dan diyakini bisa menjawab tantangan bagi bangsa Indonesia ke depan. Duet ini sama-sama nasionalis religius, berpengalaman dalam pemerintahan dan politik," tambahnya.

Nuryanto menambahakan, Insyalloh duet ini bakal unggul di Pilpres 2024, kombinasi keduanya sangat pas karena mewakili karakter pemimpin yang dibutuhkan Indonesia saat ini. Mereka berdua merupakan tipe pemimpin yang saling melengkapi.

Baca Juga: Profil Mahfud MD, Cawapres Pendamping Ganjar Pranowo pada Pemilu 2024

"Kami berharap duet ini rajin turun ke bawah untuk menampung aspirasi dan memperjuangkan harapan masyarakat di tingkat grass root. Semoga Tuhan SWT meridhoi pasangan ini," pungkasnya.

Saat membacakan pengumuman, Megawati Soekarnoputri juga mengingatkan untuk selalu memberi perhatian pada hak-hak kaum perempuan.

Megawati dalam deklarasinya menyebut sosok pemimpin Indonesia tak boleh membutakan diri pada sejarah dan tak melupakan semangat reformasi. Pemimpin harus lahir dari gemblengen, merakyat, visioner, dan punya kemampuan pengalaman konflik di pemerintahan.

"Semangat pemimpin seperti ini yang akan berkobar-kobar saat menghadapi tantangan," ucap Megawati.

Dengan berbagai pertimbangan itu, Megawati mengaku cukup lama berpikir. Ia mengaku punya pengalaman politik yang panjang serta mendengar masukan para partai koalisi dan tokoh untuk mendampingi Ganjar.

"Hari ini Rabu, 18 Oktober 2023 saya dengan mantap mengambil keputusan. Dengan mengucapkan bismillahirahmanirrahim maka calon wakil presiden yang dipilih Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan adalah bapak Prof Dr Mahfud MD," ucap Megawati.***

Editor: Dimas D. Pradikta

Tags

Terkini

Terpopuler