Kepala Desa Ledug Terpilih di Kecamatan Kembaran Kabupaten Banyumas pada Pilkades Serentak 23 Oktober 2023

- 24 Oktober 2023, 00:32 WIB
Alun-alun Purwokerto/Instagram/@explore_centraljava
Alun-alun Purwokerto/Instagram/@explore_centraljava /

BANJAREGARAKU.COM - Kabupaten Banyumas menggelar Pemilihan Kepala Desa serentak yang diikuti oleh 43 calon pasangan kepala desa dan wakilnya. Banjarnegaraku.com akan menyajikan kepala desa Ledug yang terpilih hasil pilkades serentak di Kecamatan Kembaran, Kabupaten Banyumas. 

Pilkades serentak di Kabupaten Banyumas didasarkan atas Perbup No. 64 Th 2017 tentang Pedoman Pemilihan Kepala Desa sebagaimana dirubah dengan Perbup Banyumas No. 70 Th 2021 dan SK Bupati No. 141.1/424/ Tahun 2023 tentang Penetapan Hari dan Tanggal Masa Tenang dan Pemungutan Suara pada Pemilihan Kepala Desa Serentak Tahun 2023 di Kabupaten Banyumas.

 Baca Juga: Kepala Desa Terpilih di Kecamatan Gumelar Kabupaten Banyumas pada Pilkades Serentak 23 Oktober 2023

Pelaksanaan Pemungutan Suara dilaksanakan pada hari Senin, 23 Oktober 2023 di 15 Desa pada 12 Kecamatan yang mulai pukul 07.00 - 13.00 Wib. Lantas, siapa yang terpiih menjadi kepala desa hasil pilkades serentak di Kecamatan Kembaran? Simak laporannya.

Dilansir banjarnegaraku.com dari grup WhatsApp Laskar Langlangjagad, berikut hasil rekapitulasi perhitungan suara pilkades serentak di Kecamatan Kembaran.

Desa Ledug

  • Jumlah DPT : 8.929 orang
  • Pemilih Hadir : 6.197 orang (69,40%)
  • Pemilih Tidak Hadir : 2.732 orang
  • Suara Sah : 6.033 suara
  • Suara Tidak Sah : 164 suara
  • Perolehan Calon Kades :
  1. - Sugeng Riyadi = 2.575 suara
  2. - Yuni Permadi = 1.955 suara
  3. - Sito = 1.139 suara
  4. - Yuli Purwatiningsih = 324 suara
  • Calon Kades Terpilih : Sugeng Riyadi memperoleh 2.575 suara.

Itulah kepala desa Ledug terpilih hasil pilkada serentak pada 23 Oktober 2023 di Kecamatan Kembaran, Kabupaten Banyumas.*** 

Editor: Dimas D. Pradikta

Sumber: WAG Laskar Langlangjagad


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah