Update Siang Asian Games 19: Indonesia Dapat Emas dan Perak dari Perahu Naga

- 6 Oktober 2023, 13:39 WIB
Tim Perahu Naga Indonesia mendapat emas di Asian Games 19 Hangzhou
Tim Perahu Naga Indonesia mendapat emas di Asian Games 19 Hangzhou /Brave/dbr / Instagram

Tuan rumah Republik Rakyat Tiongkok (RRT) sudah tak terbendung lagi dan sudah pasti juara umum semenjak pertengahan jalan Asian Games 19 Hangzhou. Jepang semakin meninggalkan Republik Korea yang harus puas di posisi 3. Posisi 4 diduduki oleh India yang harus puas dengan belasan emas, hanya sekira sepersepuluh yang dikumpulkan RRT. 

Posisi 1 - 10 secara berurutan dan perolehan medali (emas, perak, perunggu) berdasarkan update Jumat 6 Oktober 2023 pukul 13.30 WIB adalah

  1. Republik Rakyat Tiongkok (182,101,56) 
  2. Jepang (44,55,60)
  3. Republik Korea (34,47,78) 
  4. India (21,32,35)
  5. Uzbekistan (19,16,25)
  6. Cina Taipei (15,15,23)
  7. Republik Demokratik Rakyat Korea (10,16,9)
  8. Thailand (10,14,27) 
  9. Bahrain (10,2,5)
  10. Republik Islam Iran (8,17,18) 

INDONESIA (7,11,17) pada urutan ke 13

Demikian update siang 6 Oktober 2023. Pantau terus perolehan medali Indonesia melalui kanal sport Banjarnegaraku.com. Akan hadir update siang dan malam selama gelaran Asian Games 19 Hangzhou.***

 

 

 

 

 

 

Halaman:

Editor: Ali A

Sumber: ANTARA hangzhou2022.cn


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah