8 Resep Olahan Daging Menu Spesial Idul Adha, Enak dan Menggugah Selera

- 27 Juni 2023, 12:41 WIB
Resep olahan daging sapi ala Chef Devina Hermawan
Resep olahan daging sapi ala Chef Devina Hermawan /Chef Devina Hermawan/Tangkapan layar YouTube Chef Devina Hermawan

Sambal cabai hijau:

5-6 siung bawang merah
10 siung bawang putih
1-2 buah / 4-8 gr terasi
100 ml minyak
2 buah tomat hijau
20 buah cabai rawit hijau, cincang
8 buah cabai hijau, cincang
4 buah cabai gendot, cincang
1-2 sdt garam
¾ sdm gula
¾ sdt penyedap
¼ sdt merica

8-10 buah cabai rawit hijau, iris

Langkah:

- Blender bahan bumbu halus, tumis dengan daun salam dan serai hingga kering
- Masukkan daging dan masak permukaan daging hingga kecokelatan sambil sesekali diaduk hingga tercampur rata lalu masukkan air, kecap manis, gula merah, garam, merica, dan kaldu bubuk / penyedap, masak hingga daging empuk ±1 jam. Apabila air mulai susut, tambahkan lagi air secukupnya
- Setelah empuk, sisihkan daging dan biarkan dingin lalu iris tipis
- Untuk sambal cabai hijau, blender bawang merah, bawang putih, terasi, tomat hijau, dan minyak hingga halus
- Tumis bumbu halus hingga setengah kering lalu masukkan cabai hijau cincang, tumis hingga kering dengan api kecil sambil diaduk-aduk
- Masukkan daging yang sudah diiris, bumbui dengan garam, gula, merica, dan penyedap
- Masukkan cabai rawit iris sesuai selera, matikan api lalu pindahkan ke piring saji
- Daging cabai hijau siap disajikan

8. Rendang

resep rendang
resep rendang Tangkap Layar Youtube/Devina Hermawan

Bahan:

4 kg daging sapi sengkel (seadanya)
9 lembar daun salam
6 batang serai, geprek
15 lembar daun jeruk
130 gr gula merah
1,5 liter santan instan
1,5 liter air
2 sdm garam
2 sdm kaldu jamur / penyedap

Bahan bumbu halus:

36 siung bawang putih
30 siung bawang merah
350 gr cabai merah, potong
30 butir kemiri, geprek
40 gr jahe
60 gr lengkuas
1 sdm lada putih butir
3 sdm ketumbar
300 ml minyak
125 ml air

Langkah:

- Iris lengkuas dan jahe, masukkan ke dalam blender beserta kemiri, bawang putih, ketumbar, lada putih, dan minyak, blender kemudian tambahkan air, blender hingga halus
- Masukkan bumbu ke dalam wajan lalu di dalam blender yang sama masukkan cabai merah, bawang merah, minyak, dan air, haluskan kemudian tuang ke dalam wajan
- Masak bumbu halus hingga wangi di api kecil kemudian potong-potong daging, sisihkan
- Masukkan serai, daun salam, dan daun jeruk, masak di api sedang hingga wangi dan matang
- Masukkan air, santan, daging, gula merah, garam, dan kaldu jamur, masak di api besar hingga mendidih lalu kecilkan api lanjut masak hingga empuk sekitar 2-3 jam
- Rendang siap disajikan dengan pelengkap lainnya***

Halaman:

Editor: Ali A

Sumber: YouTube Devina Hermawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah