Rekrutmen Pendamping PKH 2022, Ini Link Pendaftaran, Syarat, Uraian Tugas dari Kemensos

- 18 Agustus 2022, 23:09 WIB
Logo Kemensos. Simak syarat, uraian tugas, dan link pendaftaran rekrutmen Pendamping PKH 2022
Logo Kemensos. Simak syarat, uraian tugas, dan link pendaftaran rekrutmen Pendamping PKH 2022 /Dok. Kemensos

BANJARNEGARAKU.COM - Bagi kalian yang sedang mencari pekerjaan, pada artikel ini kita sajikan informasi mengenai rekrutmen pendamping PKH 2022 dari Kementerian Sosial (Kemensos).

Kementerian Sosial (Kemensos) secara resmi membuka rekrutmen pendamping PKH 2022, secara online, simak link pendaftaran, syarat dam uraian tugas selengkapnya pada artikel ini.

Berikut rekrutmen pendamping PKH 2022 dari Kemensos yang mana pendaftaran secara online sudah dibuka sejak tanggal 15 Agustus dan akan ditutup pada tanggal 22 Agustus 2022.

Baca Juga: Pakai Aplikasi PINTAR, Ini Cara Mudah Tukar Uang Baru Rupiah 2022

Untuk syarat, uraian tugas, serta link pendaftaran rekrutmen pendamping PKH 2022, bisa kalian simak pada artikel berikut ini.

Persyaratan Rekrutmen Pendamping PKH

Persyaratan Khusus:

- Pendidikan D.III/ D.IV/Sarjana Ilmu Sosial. Diutamakan Pekerjaan Sosial/Kesejahteraan.

- Menguasai MS Office.

Persyaratan Khusus:

- Pendidikan D.III/ D.IV/Sarjana Ilmu Sosial. Diutamakan Pekerjaan Sosial/Kesejahteraan.

- Menguasai MS Office.

Baca Juga: Kabar Duka! Seorang Wanita Dikabarkan Meninggal Dunia saat Lomba Balap Karung HUT Kemerdekaan RI

- Tidak berkedudukan sebagai CPNS/PNS/ TNI/POLRI atau terikat kontrak kerja dengan pihak lain.

- Bebas dari Narkoba dan Zat Adiktif lainnya.

- Tidak sedang tersangkut kasus pidana.

- Pendaftar berasal dari wilayah kebutuhan seleksi sesuai alamat KTP/Domisili.

Baca Juga: Bank Indonesia Rilis Uang Kertas dengan Tampilan Terbaru, Berikut Selengkapnya


Diketahui rekrutmen pendamping PKH 2022 ini dibuka untuk formasi wilayah Provinsi Jawa Timur.

Bagi yang berminat dan merasa memenuhi persyaratan, maka bisa segera mendaftar secara online dengan klik lewat link berikut.

Link Pendaftaran Online Pendamping PKH

Lalu adapun juga berikut uraian tugas pendamping PKH sebagaimana dikutip banjarnegaraku.com dari sdmpkh.kemensos.go.id.

Baca Juga: Jaga Kelestarian Lingkungan, SMAN 1 Sigaluh Banjarnegara Gelar Aksi Jalan Sehat Merdeka dari Sampah Plastik

1. Menyusun rencana kerja PKH di wilayah dampingannya.

2. Melakukan sosialisasi PKH kepada aparat pemerintah tingkat kecamatan, desa/kelurahan, calon KPM PKH dan masyarakat umum.

3. Melakukan pemetaan dan organisasi kelompok KPM PKH berdasarkan kedekatan geografis.

4. Melaksanakan proses bisnis PKH yang meliputi validasi penyaluran bantuan, pertemuan bulanan P2K2, dan KPM mandiri.

5. Memastikan KPM memperoleh bantuan program komplementer seperti BPNT, KIS, KIP, bantuan sosial/subsidi lainnya.

Baca Juga: Keren! Pandemi Usai, Warga Banjarnegara Ciptakan Tarian Sigra Mulya 'Sigaluh Segera Mulia'

6. Melakukan pendampingan PKH melalui mediasi, fasilitasi dan advokasi guna perubahan perilaku KPM PKH.

7. Menyusun laporan pelaksanaan P2K2 kepada Koordinator Kabupaten/Kota dan Dinas Sosial Kabupaten/Kota secara berkala.

8. Menyusun laporan pelaksanaan PKH kepada Koordinator Kabupaten/Kota dan Dinas Sosial Kabupaten/Kota secara berkala.

Demikian informasi persyaratan, uraian tugas, dan link pendaftaran rekrutmen pendamping PKH 2022 dari Kemensos.***

Editor: Dimas D. Pradikta

Sumber: Kemensos


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x