Adukan Masalah Layanan di Arafah-Muzdalifah-Mina, Menag Yaqut Langsung Bertemu Menteri Haji Arab Saudi

- 4 Juli 2023, 12:05 WIB
Menag Yaqut Cholil Qoumas. Adukan Masalah Layanan di Arafah-Muzdalifah-Mina, Menag Yaqut Langsung Bertemu Menteri Haji Arab Saudi
Menag Yaqut Cholil Qoumas. Adukan Masalah Layanan di Arafah-Muzdalifah-Mina, Menag Yaqut Langsung Bertemu Menteri Haji Arab Saudi /Istimewa

Jemaah haji terlambat diberangkatkan dari Muzdalifah ke Mina. Pengangkutan jemaah baru rampung sekira pukul 13.30 waktu Arab Saudi atau mundur lebih dari 4 jam dari jadwal yang sudah disepakati. Situasi demikian menyebabkan jemaah kepanasan saat di Muzdalifah.

Baca Juga: Prakiraan Cuaca Cilacap Selasa 4 Juli 2023, Pagi Siang Berawan, Sore Malam Potensi Turun Hujan

Mashariq yang bertanggung jawab dalam mobilisasi jemaah telah gagal memenuhi target untuk segera membawa jemaah haji Indonesia dari Muzdalifah ke Mina.

Masalah lain muncul di Mina. Sanitasi di sejumlah maktab yang dihuni jemaah haji Indonesia sangat buruk. Air bersih di dapur di sejumlah maktab tidak keluar sehingga distribusi makanan tersendat.

"Semua problem yang terjadi di Muzdalifah dan Mina disampaikan ke Menhaj Saudi karena itu menjadi tanggung jawab Mashariq," ujar Hilman.

Baca Juga: Prakiraan Cuaca Purbalingga Selasa 4 Juli 2023, Pagi Berawan, Siang Sore Malam Potensi Turun Hujan

Menurutnya, Menteri Haji Arab Saudi sudah mendengar sejumlah persoalan itu dan berjanji akan melakukan perbaikan-perbaikan agar masalah serupa tidak terulang.

Hadir mendampingi Menag Yaqut Cholil dalam acara Hafl al-Haj al-Khitamy 1444 H yang bertema "Khitaamuhu Misk" tersebut Sekjen Kemenag Nizar Ali, Dirjen Penyelenggaraan Haji dan Umrah Hilman Latief.

Irjen Kemenag Faisal AH, Staf Khusus Menag Ishfah Abidal Aziz, Direktur Pelayanan Haji Luar Negeri Subhan Cholid, serta Konsul Haji KJRI Jeddah Nasrullah Jasam.***

Halaman:

Editor: Dimas D. Pradikta

Sumber: Pikiran-Rakyat.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah